Jakarta, CNN Indonesia -- Wacana kepergian Cristiano Ronaldo dari Real Madrid kian berembus kencang. Dan, Manchester United digadang sebagai klub yang paling siap menampung jasa kapten Timnas Portugal tersebut.
Ronaldo dengan tegas menyatakan bakal meninggalkan Bernabeu lantaran dituding melakukan penggelapan pajak sebesar 14,7 euro antara 2011-2014.
Sumber dari
SkySports menyebutkan ManUtd adalah klub yang selalu melekat di hati Ronaldo. Bagaimana tidak? Popularitas pemain Portugal ini meroket sejak bergabung di Old Trafford pada 2013 silam.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Meski masih laku di pasaran, namun hanya ada beberapa klub di Eropa yang diyakini sanggup menebus winger 32 tahun itu. Selain MU, Paris Saint Germain, dan Chelsea jadi klub yang bisa mendaratkan Ronaldo.
Awal musim lalu, Ronaldo juga tertangkap kamera sedang berada di Paris, Perancis. Hal ini memunculkan spekulasi bahwa telah terjadi pembicaraan antara Ronaldo dan petinggi klub PSG. Namun, tidak ada kesepakatan yang terjadi.
Meski Chelsea termasuk dalam daftar klub yang mengantre, namun MU disebut-sebut akan menjadi pilihan utama Ronaldo jika harus berlabuh ke klub asal Inggris.
Media asal Portugal
A Bola juga melaporkan orang terdekat Ronaldo yang tak mau disebutkan identitasnya juga mengakui keinginannya kembali ke MU. Apalagi kini ditangani Jose Mourinho, salah satu pelatih yang dekat dengan mantan pemain Sporting Lisbon tersebut.
Presiden Real Madrid Florentino Perez menegaskan tidak akan bersikeras mempertahankan Ronaldo. Namun, ia juga berharap bintang Timnas Portugal itu lebih mementingkan klub ketimbang ego pribadi.