Jakarta, CNN Indonesia -- Pebalap veteran Movistar Yamaha,
Valentino Rossi, gagal menyaksikan konser Foo Fighters di Sirkuit Austin jelang balapan
MotoGP Amerika Serikat, Rabu (18/4).
Rossi semula dijadwalkan menyaksikan konser Foo Fighters yang digelar di Sirkuit Austin. Bahkan pebalap asal Italia itu dijadwalkan bertemu dengan Dave Grohl dan kawan-kawan usai konser.
Media Spanyol
Marca memberitakan rencana Rossi untuk menyaksikan dan bertemu langsung Foo Fighters berantakan. Pasalnya, penerbangan Rossi dari Italia ke Amerika Serikat mengalami penundaan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
 Valentino Rossi mengalami penundaan penerbangan ke Amerika Serikat menjelang MotoGP Amerika. (AFP PHOTO / LILLIAN SUWANRUMPHA) |
"Penerbangan Rossi mengalami penundaan dan mendarat di Amerika Serikat pada malam hari. Di dalam sirkuit ada Foo Fighters, band terkenal yang dibentuk mantan drummer Nirvana Dave Grohl. Rossi merupakan pecinta musik rock dan berencana menghadiri konser."
"Rossi punya opsi ke belakang panggung dan bertemu Foo Fighters, tapi semuanya berantakan di menit-menit terakhir. Rossi sudah menyaksikan konser Jovanotti di Rimini pekan ini," tulis pihak
Marca.
Rossi hadir di MotoGP Amerika setelah berseteru dengan pebalap Repsol Honda Marc Marquez pada balapan MotoGP Argentina, 8 April lalu. Rossi berharap bisa melupakan perseteruan dengan Marquez dan fokus meraih kemenangan di MotoGP Amerika.
"Kembali ke trek setelah balapan yang sulit, seperti di Argentina, selalu penting. Kami harus meningkatkan performa motor M1 dan setiap sesi latihan akan penting. Ini bukan awal musim yang bagus, tapi saya berharap mendapat hasil bagus di Austin," ucap Rossi dikutip dari
Crash.
MotoGP Amerika di Sirkuit Austin bisa disaksikan secara
live streaming melalui CNNIndonesia.com, Senin (23/4) dini hari WIB.
(nva/jun)