Sengketa Lahan Stadion BMW, Kemenpora Minta Anies Ingat Janji

CNN Indonesia
Rabu, 15 Mei 2019 11:49 WIB
Kemenpora mengingatkan Gubernur Anies Baswedan bahwa ia punya janji pembangunan stadion untuk markas Persija Jakarta.
Anies Baswedan sempat menjanjikan stadion baru untuk Persija Jakarta. (CNN Indonesia/Hesti Rika)
Jakarta, CNN Indonesia -- Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) mengingatkan Gubernur Jakarta Anies Baswedan terkait janji pembangunan stadion di Taman Bersih Manusiawi dan Berwibawa (BMW) untuk kandang Persija Jakarta.

Taman BMW berlokasi di Tanjung Priok, Jakarta Utara. Saat ini, lahan yang direncanakan untuk stadion 'Jakarta International Stadium' masih dalam sengketa.

"Ini akan berpengaruh ketersediaan sarana olahraga di Jakarta, masa [Persija Jakarta, klub sepak bola] ibukota tidak punya stadion? Jangan lihat [Stadion Utama] GBK. Itu [pembangunan Stadion BMW] tanggung jawab sepenuhnya DKI, anggaran murni DKI," kata Sesmenpora Gatot S. Dewa Broto kepada CNNIndonesia.com pada Rabu (15/5).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Tidak lucu dong Persija main di tempat lain. Kalau punya [stadion kandang Persija], ada kebanggaan tersendiri. Jangan lupa, ini yang dijanjikan [Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan] saat Pilkada," katanya menambahkan.
Kemenpora mengingatkan Anies Baswedan terkait janji pembangunan stadion.Kemenpora mengingatkan Anies Baswedan terkait janji pembangunan stadion. (CNN Indonesia/Hesti Rika)
Sebelumnya, Anies bersama mantan wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno berjanji membangun stadion untuk Persija yang setara Old Trafford di Inggris atau Allianz Arena di Jerman.

Gatot menegaskan Kemenpora saat ini tidak ada keterlibatan apapun mengenai pembangunan stadion kandang Persija.

Sengketa Lahan Stadion BMW, Kemenpora Minta Anies Ingat Janji
"Hanya saja, dulu itu [pembangunan Stadion BMW] alih fungsi. Karena di Lebak Bulus dipakai Depo MRT lalu melalui peraturan gubernur, pemda menjanjikan di Taman BMW. Dan kemudian untuk eksekusi Taman BMW sudah sepenuhnya ranah DKI," ucap Gatot.

"Sekarang, kami hanya ingatkan kembali agar masalah itu [sengketa lahan] diselesaikan. Kalau sekarang disengketakan di pengadilan, harus tuntas juga. Harapan kami, masalah hukum [sengketa lahan bangun stadion Persija] diselesaikan dengan baik deh." (ptr/map/bac)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER