Lambat Panas Jadi Penyebab Jonatan Tersingkir di Korea Open

CNN Indonesia
Jumat, 27 Sep 2019 20:16 WIB
Pebulutangkis andalan Indonesia Jonatan Christie gagal lolos ke semifinal usai dikalahkan Wang Tzu Wei dengan skor 10-21, 21-15, 13-21.
Jonatan Christie gagal lolos ke semifinal Korea Open 2019. (CNN Indonesia/Adhi Wicaksono)
Jakarta, CNN Indonesia -- Pebulutangkis andalan Indonesia Jonatan Christie menyatakan kecewa gagal memenuhi target di Korea Open 2019. Ia gagal lolos ke semifinal usai takluk dari Wang Tzu Wei.

Jonathan tidak mampu melangkah lebih jauh karena terlambat panas lawan Tzu Wei.

Pebulutangkis Taiwan itu bisa menang dengan mudah atas Jonathan di gim pertama dengan skor 21-10. Di gim kedua, Jonatan bisa memperbaiki penampilannya untuk menang 21-15 dan memaksakan laga berlangsung rubber game.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Di gim penentuan, Jonatan malah tidak tampil optimal. Kondisi itu memudahkan Tzu Wei untuk merebut gim ketiga dengan 21-13 sekaligus melapangkan jalan ke semifinal.

Jonatan Christie tampil tidak maksimal saat dikalahkan Wang Tzu Wei. (CNN Indonesia/Adhi Wicaksono)
Seusai pertandingan, Jonatan pun tidak bisa menutupi kekecewaannya.

"Hasil ini tidak sesuai harapan saya karena target awal bisa ke semifinal untuk mempertahankan poin. Tapi ya nggak apa-apa, saya akan berusaha lagi di turnamen berikutnya untuk cari poin," ujar Jonatan seperti dikutip dari situs resmi PBSI.
[Gambas:Video CNN]
"Dari pertemuan terakhir saya merasa Wang mengalami peningkatan. Kakinya lebih cepat dari biasanya. Di game pertama saya telat in ke permainan saya. Saya malah terbawa pola lawan yang enak buat dia. Bola-bola saya tinggal ditungguin saja."
Kegagalan lolos ke semifinal juga dialami oleh Gregoria Mariska Tunjung yang tidak mampu mengatasi perlawanan unggulan ketiga, Tai Tzu Ying, lewat permainan dua gim 22-24 dan 20-22.

Meski kalah, Gregoria memberikan perlawanan sepadan untuk Tzu Ying melalui permainan ketat di dua gim tersebut.

"Di pertandingan hari ini saya berusaha mengurangi mati sendirinya. Pertemuan sebelumnya saya merasa masihbanyakerrornya. Kalau lawan pemain bagus pasti lebih susahambilpoinnya. Jadi saya coba buat tidak buru-buru," katanya.
(jal/bac)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER