Jakarta, CNN Indonesia --
Real Madrid masih menunjukkan penampilan labil jelang laga lawan Galatasaray di
matchday keempat
Liga Champions, Rabu (6/11) waktu setempat.
Real Madrid butuh tambahan tiga poin untuk mengamankan posisi di klasemen grup A. Saat ini Real Madrid baru mengoleksi empat poin, unggul dua angka atas Club Brugge dan tiga angka atas Galatasaray.
Los Blancos juga punya modal bagus berupa kemenangan 1-0 di markas Galatasaray pada laga sebelumnya. Namun penampilan lini depan Real Madrid yang labil bisa jadi ganjalan bagi skuat asuhan Zinedine Zidane.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dalam lima laga terakhir, Real Madrid mencetak 10 gol alias rata-rata 2,5 gol per pertandingan. Namun Real Madrid tidak selalu tampil tajam.
[Gambas:Video CNN]Madrid tercatat dua kali gagal mencetak gol dalam periode tersebut, yaitu saat kalah 0-1 dari Mallorca dan ketika bermain imbang tanpa gol lawan Real Betis.
Striker utama Real Madrid, Karim Benzema jadi salah satu pemain yang mendapat sorotan. Benzema merupakan pemain paling tajam di Real Madrid saat ini dengan torehan tujuh gol.
Tetapi di Liga Champions, Benzema belum mampu mencatatkan namanya di papan skor. Hal itu pun berdampak langsung pada catatan gol Madrid. Los Merengues baru mencetak tiga gol di Liga Champions.
Galatasaray sendiri wajib meraih kemenangan di laga ini demi membuka peluang lolos ke babak 16 besar Liga Champions.
(ptr/sry)