Don Hernan, kakek berusia 100 tahun, viral karena punya kebiasaan unik yakni mencatat setiap gol Lionel Messi di atas selembar kertas.
Terlepas dengan adanya teknologi modern yang mampu mencatat statistik setiap pemain, Don Hernan justru mempertahankan kebiasaannya untuk mencatat setiap gol yang dicetak Lionel Messi dengan tulisan tangan di atas selembar kertas.
Penggemar sepak bola memang memiliki beragam cara untuk menunjukkan kecintaannya pada klub atau pemain yang diidolainya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ada penggemar yang sengaja membuat tato bergambar pemain idola atau ada pula yang menamai anaknya dengan nama pemain favoritnya.
Tetapi, wujud kecintaan yang berbeda ditunjukkan Don Hernan kepada Messi.
Kakek 100 tahun ini menunjukkan kecintaannya kepada La Pulga dengan mencatat setiap gol yang dibuat Messi, baik di Barcelona ataupun di timnas Argentina.
Bahkan, Don Hernan juga menuliskan data gol Messi lengkap dengan tanggal dan lawan yang dibobol oleh Messi dalam pertandingan tersebut.
![]() |
Kebiasaan Don Hernan itu diketahui publik setelah cucunya, Julian Matrangelo, menunjukkan kebiasaan unik sang kakek tersebut lewat jejaring media sosialnya. Bahkan, Messi yang mengetahui hal tersebut juga mengapresiasi kebiasaan sang kakek melalui pesan lewat sebuah video.
"Beberapa orang masih mengatakan sepak bola itu hanya olahraga, mereka tidak tahu apa arti sepak bola sebenarnya. Dalam kasus seperti ini, kakek saya yang berusia 100 tahun masih punya cara untuk tetap aktif dan memiliki gairah," kata Julian Matrangelo dikutip dari Nuevo Diario.
(rhr)