Perbasi Gelar Festival di 5 Kota Jelang FIBA Asia 2022
Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) bakal menggelar festival bola basket di lima kota dalam rangka menyambut FIBA Asia 2022. Festival ini akan dimulai dari kota di ujung timur, Mimika, Papua.
Empat kota lainnya yang jadi lokasi festival bola basket ini adalah Bali, Surabaya, Yogyakarta, dan terakhir Jakarta. Lewat ajang ini diharapkan banyak bibit yang dapat terpantau dan selanjutnya dibina.
Ketua Umum Perbasi, Danny Kosasih mengatakan, FIBA Asia Cup 2022 akan berlangsung di Istora, Senayan, Jakarta pada 12-24 Juli 2022. Menuju acara itu Perbasi ingin ada ajang pemanasan sekaligus memeriahkan acara.
"FIBA insya Allah akan diselenggarakan di Istora. Menuju FIBA Asia Cup itu, festival insya Allah akan berjalan di lima kota. Pertama di Timika, kemudian Bali, Surabaya, Yogyakarta, dan terakhir Jakarta," ucap Danny.
Ketua Pelaksana FIBA Asia Cup Indonesia 2022, Junas Miradiarsyah mengatakan, lewat festival ini talenta dan bakat yang mungkin belum terpantau dapat dijaring. Ujungnya akan menguntungkan Timnas Indonesia.
"Iya [untuk mencari talenta], tapi tidak secara langsung menjadi komposisi seleksi Timnas. Itu proses yang panjang. Sebelum ke Timnas kita memerlukan bibit. Nah dari ajang ini kita berharap punya banyak bibit," kata Junas.
Junas mengatakan sejatinya banyak kota cukup potensial menjadi lokasi festival ini. Namun, atas sejumlah pertimbangan hanya diadakan di lima kota. Mimika dipilih jadi lokasi pertama atau pembuka.
"Sebenarnya banyak kota-kota potensial kalau bicara basket. Kita menetapkan dari sisi potensi pemainnya. Kelima kota ini bisa dibilang kota dengan penyumbang pemain terbesar. Kita nggak bilang timnas ya," ucapnya.
"Itu yang menjadi pertimbangan. Mengapa kita mainkan di Timika? Karena sebelumnya ada ajang besar. PON sukses, ada cabor basket yang penonton penuh dan seru. Ini ingin kami lanjutkan," ujarnya menambahkan.
(abd/jal)