3 Tanda Indonesia Kalahkan Vietnam di Piala AFF U-19

CNN Indonesia
Sabtu, 02 Jul 2022 16:00 WIB
Sejumlah tanda bisa membawa Timnas Indonesia U-19 menang atas Vietnam pada pertandingan pertama Grup A Piala AFF U-19 2022, Sabtu (2/7) malam.
Timnas Indonesia U-19 bisa menang atas Vietnam. (ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A)
Jakarta, CNN Indonesia --

Sejumlah tanda bisa membawa Timnas Indonesia U-19 menang atas Vietnam pada pertandingan pertama Grup A Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Sabtu (2/7) malam.

Indonesia melakoni pertandingan berat pada laga pertama dengan melawan Vietnam yang terkenal memiliki pemain muda bertalenta.

Menang atas Vietnam akan membuat langkah Indonesia lolos ke babak gugur lebih ringan. Pasalnya Vietnam adalah salah satu lawan kuat Indonesia di Grup A.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dalam pertandingan nanti pelatih Shin Tae Yong bisa memainkan seluruh pemain terbaik, termasuk dua bintangnya Ronaldo Kwateh dan Marselino Ferdinan.

Selain dengan kekuatan terbaik, beberapa hal bisa jadi pendukung Tim Merah Putih menang atas Vietnam di Piala AFF U-19 2022.

1. Menang di Pertemuan Terakhir

Pada pertemuan terakhir dengan Vietnam di Piala AFF U-19, Indonesia menang tipis 1-0 lewat gol M Rafli Mursalim saat kedua tim bertemu di fase grup Piala AFF U-19 2018.

2. Rapor Laga Pembuka

Dalam tiga kali penyelenggaraan Piala AFF U-19 di Indonesia, Timnas Indonesia dua kali menang dalam pertandingan pembuka.

Kemenangan Indonesia dalam pertandingan pembuka Piala AFF U-19 yang digelar di Tanah Air terjadi pada edisi 2013 (5-0 atas Brunei Darussalam) dan 2018 (1-0 atas Laos).

3. Dukungan Suporter

Dukungan suporter di stadion akan memberikan keuntungan lain bagi Indonesia saat tampil di Piala AFF U-19 2022.

Yel-yel dan teriakan suporter bisa menambah motivasi bertanding tim asuhan Shin Tae Yong ini.

[Gambas:Video CNN]



(sry)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER