Prediksi Kroasia vs Belgia di Piala Dunia 2022

CNN Indonesia
Kamis, 01 Des 2022 09:22 WIB
Kroasia hanya butuh hasil imbang dengan Belgia untuk lolos ke babak 16 besar. Di sisi lain, Belgia mutlak harus meraih kemenangan.
Timnas Belgia di Piala Dunia 2022. (REUTERS/MATTHEW CHILDS)

Duel Sengit Dimenangi Belgia (Haryanto Tri Wibowo)

Ini adalah duel terbesar di laga terakhir fase grup Piala Dunia 2022. Dua tim yang dihuni banyak pemain hebat, dan masing-masing punya pemain yang bisa jadi pembeda, terutama Luka Modric dan Kevin De Bruyne.

Skor besar berpeluang terjadi. Tim yang mampu memenangi perang lini tengah bisa jadi pemenang di laga ini. Belgia saya prediksi yang akan jadi pemenang di lini tengah karena punya amunisi lebih banyak untuk membongkar pertahanan Kroasia.

Belgia jika mampu menyelesaikan masalah internal tim sebelum laga saya prediksi akan menang 3-2 atas Kroasia.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sayonara De Rode Duivels (Juprianto Alexander)

Belgia dalam situasi yang benar-benar sulit. Tim asuhan Roberto Martinez bukan hanya bermasalah secara permainan tetapi juga di ruang ganti.

Friksi yang terjadi usai ditekuk Maroko membuat kondisi tim jelas tidak ideal. Kondisi ini bisa dimanfaatkan Kroasia yang hanya butuh hasil imbang untuk lolos.

Kroasia betul-betul akan memanfaatkan masalah Belgia. Vatreni saya prediksi akan menang dengan skor 2-1.



(ain)

HALAMAN:
1 2
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER