Filter Wajah Jadikan Instagram Kian Mirip Snapchat

CNN Indonesia
Rabu, 17 Mei 2017 16:32 WIB
Filter wajah--sama halnya dengan Snapchat--fitur baru Instagram ini berbasis augmented reality yang bisa digunakan pada foto atau video.
Instagram Face Filter (Foto: Dok. Instagram)
Jakarta, CNN Indonesia -- Instagram kembali menambahkan fitur baru ke dalam layanannya. Sama seperti fitur sebelumnya, kali ini Instagram kembali mencontek kompetitornya Snapchat.

Filter wajah--sama halnya dengan Snapchat-- berbasis teknologi augmented reality yang bisa digunakan pada foto atau video.

Dalam keterangan resmi, Instagram menambahkan delapan filter wajah berbeda-beda yang sudah bisa digunakan sejak hari ini.

Untuk menjajal filter wajah, pengguna bisa menggunakan kamera depan dan belakang untuk mengambil foto atau merekam video. Kemudian ketuk ikon wajah di pojok kanan bawah untuk menampilkan filter.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menariknya, selain bisa digunakan sendiri filter wajah juga bisa digunakan ketika dengan orang lain dalam satu frame. Fiter ini juga bisa digunakan di Boomerang.

Hasil foto atau video bisa dibagikan melalui Instagram Direct atau Stories.

Seperti diketahui, fitur serupa merupakan andalan Snapchat. Hanya bedanya, Snapchat menyediakan filter tematik yang akan berbeda setiap harinya.

Selain filter wajah, anak perusahaan Facebook ini juga meluncurkan tiga alat baru yakni 'Rewind', stiker tagar, dan alat kuas penghapus.

Sesuai namanya, Rewind bisa membantu pengguna memainkan video yang sudah direkam secara terbalik. Fitur ini tersedia di antara Boomerang dan Hands-Free.
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER