Pemenang Lelang Diumumkan, Investasi Blok Migas US$23 Juta

Safyra Primadhyta | CNN Indonesia
Rabu, 31 Jan 2018 18:29 WIB
Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral mengumumkan pemenang lelang lima wilayah kerja minyak dan gas (Migas) konvensional tahap I tahun 2017.
Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) akhirnya mengumumkan pemenang lelang lima wilayah kerja (WK) minyak dan gas (migas) konvensional tahap I tahun 2017. (www.skkmigas.go.id)
Jakarta, CNN Indonesia -- Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) akhirnya mengumumkan pemenang lelang lima wilayah kerja (WK) minyak dan gas (Migas) konvensional tahap I tahun 2017. Lelang WK Migas ini merupakan kali pertama pemerintah menggunakan skema kontrak bagi hasil gross split.

"Nilai investasi kumulatif untuk tiga tahun pertama dari kelima WK sebesar US$23,575 juta dan bonus tanda tangan yang diterima pemerintah adalah sebesar US$3,25 juta ," ujar Pelaksana Tugas (Plt.) Direktur Jenderal Minyak dan Gas Ego Syahrial saat mengumumkan pemenang di Ruang Sarulla Kementerian ESDM, Rabu (31/1).

Investasi yang merupakan komitmen pasti dari para pemenang tersebut akan digunakan untuk survei seismik 2D sepanjang 1.500 kilometer (km) dan survei seismik 3D seluas 2.350 km persegi dan pemboran satu sumur eksplorasi.

Ego mengungkapkan proses lelang dimulai sejak 29 Mei 2017 dan telah dilakukan perpanjangan sebanyak empat kali karena menunggu proses penyusunan peraturan pemerintah terkait aturan perpajakan PSC gross split. Proses pemasukan dokumen lelang ditutup pada 29 Desember 2017 lalu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hasilnya, terdapat tujuh peserta yang memasukkan penawaran terhadap lima dari sepuluh WK migas konvensional yang ditawarkan. Kelima WK migas yang diminati antara lain Andaman I, Andaman II, Pekawai, West Yamdena dan Merak Lampung.

Kemudian dalam tempo sebulan tim penilai yang terdiri dari internal Kementerian ESDM dan akademisi melakukan penilaian terhadap penawaran untuk menentukan pemenang di masing-masing blok.

Sementara itu, untuk WK Konvensional lainnya yang belum diminati menjadi WK tersedia (available) dan akan ditawarkan kembali pada periode penawaran WK Migas selanjutnya.

"Kami mengucapkan selamat kepada para pemenang dan silakan mempersiapkan diri untuk kegiatan eksplorasi dan kami sangat berharap dari kegiatan eksplorasi dari lima WK ini akan berhasil menemukan cadangan migas baru," ujarnya.

Berikut daftar pemenang lelang WK Migas Tahap I Tahun 2017:

1. Mubadala Petroleum (SE Asia) Ltd memenangkan WK Andaman I dengan komitmen pasti investasi senilai US$2,15 juta untuk melakukan studi geologi dan geofisika (G&G) dan survey seismik tiga dimensi (3D) seluas 500 kilometer (km) persegi.
Bonus tanda tangan: US$750 ribu

2. Konsorsium Premier Oil Far East Limited - Krisenergy (Andaman II) BV - Mubadalan Petroleum (Andaman II JSA) Ltd memenangkan WK Andaman II dengan komitmen pasti investasi senilai US$7,55 juta untuk melakukan studi G&G dan survey seismik tiga dimensi (3D) seluas 1.850 km persegi.
Bonus tanda tangan: US$ 1 juta.

3. PT Tansri Madjid Energi memenangkan WK Merak Lampung dengan komitmen pasti investasi senilai US$1,325 juta untuk melakukan studi G&G dan survey seismik dua dimensi (2D) sepanjang 500 km persegi.
Bonus tanda tangan: US$500 ribu.

4. PT Saka Energy Sepinggan memenangkan WK Pekawai dengan komitmen pasti investasi senilai US$10,45 juta untuk melakukan studi G&G dan pemboran satu survey eksplorasi.
Bonus tanda tangan: US$500 ribu.

5. PT Saka Energy Indonesia memenangkan WK West Yamdena dengan komitmen pasti investasi senilai US$2,1 juta untuk melakukan studi G&G dan survey seismik 2D sepanjang 1.000 km.
Bonus tanda tangan: US$500 ribu. (lav/bir)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER