Jakarta, CNN Indonesia -- Setelah sukses meluncurkan mobil sehat beberapa waktu lalu, CT Foundation melanjutkan komitmennya terhadap upaya menciptakan masyarakat yang lebih sehat dengan mendirikan kelompok relawan muda.
Mereka adalah relawan yang akan terjun lansung ke masyarakat dan diberikan kesempatan untuk membuat sebuah kegiatan bersama yang kreatif tentang pengembangan kesehatan.
Kelompok yang dinilai punya konsep dan pendokumentasian yang terbaik akan mendapat penghargaan bersamaan dengan penutupan program pada Hari Apresiasi Relawan Muda yang bertepatan dengan Hari Kesehatan Nasional mendatang.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Peluncuran program relawan muda ini dikemas dengan cara yang unik di Pintu 18 Gelora Bung Karno, Senayan Jakarta, pagi (24/5) ini.
Dalam sambutannya Anita Ratna Sari salah satu pendiri CT Foundation yang juga istri Chairul Tanjung mengatakan pembentukan relawan muda ini tak lain adalah untuk melanjutkan komitmen memberikan layanan kesehatan gratis kepada masyarakat luas.
“Mulai hari ini relawan muda dan jelajah mobil sehat akan berkeliling membantu masyarakat tidak mampu dengan komitmen kita untuk menciptakan Indonesia yang lebih sehat,” kata Anita yang juga seorang dokte gigi ini.
Acara peluncuran relawan muda dan jelajah mobil sehat dimulai dengan acara senam aerobik bersama. Sejumlah pemeran dari acara Bioskop Indonesia Trans TV seperti Tiara Westlake, Sony Setian, Nastasnya Ratulangi dan Kevin Andrean ikut memeriahkan acara yang dimulai dari pukul 06.00 pagi itu.
Sementara itu menandai tahun ketiga tayangan Dr. Oz Indonesia yang kini telah mencapai episode ke 200-an, dua pemandu acara tersebut
dr. Ryan Thamrin dan dr. Raisa Broto Asmoro, mengajak pengunjung berbincang-bincang tentang dunia kesehatan.
Mulai dari pencegahan penyakit, penyakit degeneratif, kesehatan gigi hingga seputar kelebihan berat badan.
“Memandu acara kesehatan itu tentu ada suka dukanya. Karena kalau ada
mis sedikit saja, kita kan ada etikanya juga. Jadi saya sangat berterima kasih pada tim Trans TV, “ kata Ryan.
(utw/utw)