Jakarta, CNN Indonesia -- Sebuah restoran di Bangkok, Thailand, mendapat gelar restoran terbaik di Asia untuk ketiga kalinya berturut-turut. Restoran tersebut dipimpin seorang chef keturunan India.
Penyelenggara Asia's 50 Best Restaurant mengeluarkan daftar restoran terbaik di Asia untuk periode 2017. Dan di malam penganugerahan di Bangkok tersebut, restoran Gaggan di ibu kota Thailand itu kembali menempati urutan pertama.
Kemenangan Gaggan tersebut adalah ketiga kalinya secara berturut-turut sejak 2015. Selain mendapat gelar
Best Restaurant in Asia, restoran yang dipimpin chef Gaggan Anand itu juga otomatis menjadi restoran terbaik di Thailand.
Dalam laman resminya, pihak penyelenggara mengatakan alasan utama menjadikan restoran milik Anand tersebut sebagai yang terbaik adalah imajinasi sang chef yang tetap mempertahankan cita rasa leluhurnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Imajinasi subur Anand dan kecerdasan kuliner yang ia miliki bercampur menjadi menu yang menyenangkan dengan keseimbangan cita rasa makanan kaki lima India namun dengan teknik masak modern yang tinggi," tulis pihak
Asia's 50 Best Restaurant.
[Gambas:Instagram][Gambas:Instagram]Anand adalah chef kelahiran Kolkata, India, dan tiba di Bangkok pada 2007. Pada 2010, ia membuka restaurant pertamanya di Bangkok dan mengusung konsep 'masakan India progresif'.
"Gaggan adalah restoran hasil perbincangan mabuk bersama teman saya, saat itu saya frustasi karena pekerjaan saya sebelumnya. Namun itu membuat saya berani mengajukan konsep restoran ini kepada teman, dan mereka bersedia membantu saya," kata
Anand di laman resmi restoran tersebut.
[Gambas:Instagram]Chef yang mengaku menyenangi musik ini juga memiliki sebuah bar dan restoran burger bernama Meatlicious yang ia bangun bersama sang istri tercinta.
Gaggan memenangkan pemilihan suara dari lebih dari 300 pemilih yang menjadi juri ajang tersebut. Para juri menilai restoran ini memiliki konsep yang mampu membawa
fine dining ke tingkatan baru tanpa harus mengorbankan rasa dan teknik.
Mengikuti di bawah Gaggan, ada Restaurant Andre dari Singapura sebagai juara ke-dua, kemudian Amber dan 8 1/2 Otto e Mezzo di Hong Kong pada posisi ke-tiga juga ke-empat, serta Nahm di Bangkok pada urutan ke-lima.
Dalam 50 daftar restoran terbaik di Asia tersebut, Indonesia diwakili oleh Locavore di Bali yang menempati posisi ke-22.
Locavore yang terletak di Jalan Dewi Sita, Ubud, ini mengusung konsep hidangan laut seperti tiram Sumbawa dengan cita rasa Bali dan berkualitas internasional.
[Gambas:Instagram] (rah)