Nizhny Novgorod, 'Rumah' Maxim Gorky yang Dibelah Sungai

CNN Indonesia | CNN Indonesia
Sabtu, 24 Mar 2018 17:49 WIB
Kota Nizhny Novgorod ditemukan pada tahun 1221 oleh pangeran Yuri II
Salah satu sastrawan besar Rusia, Maxim Gorky, dilahirkan di Nizhny Novgorod. (Foto: AFP PHOTO / Mladen ANTONOV)
Jakarta, CNN Indonesia -- Bagi para penggemar sastra dunia, nama Maxim Gorky tentu sudah tidak asing lagi. Namun tidak banyak yang tahu jika kota kelahiran sastrawan legendaris itu dijadikan salah satu lokasi pertandingan piala dunia 2018. Nama kota tersebut adalah Nizhny Novgorod.

Kota ini ditemukan pada tahun 1221 oleh pangeran Yuri II. Pada tahun 1817 Nizhny Novgorod menjadi kota perdagangan yang besar di era kekaisaran Rusia. Namun sejak tahun 1932 hingga 1990 kota ini lebih dikenal dengan Nama Gorky, penyebabnya tak lain karena Nizhny Novgorod adalah kota kelahiran Maxim Gorky.

Jarak Nizhny Novgorod dari Moscow sekitar 402 kilometer, pengunjung bisa menggunakan kendaraan umum seperti kereta api, bus, atau pesawat untuk menuju tempat ini. Jika mempertimbangkan efektifitas waktu, sebaiknya gunakan kereta api karena moda transportasi ini hanya memakan waktu sekitar 3 jam 48 menit.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Bagi yang pernah berkunjung ke Rusia, tidak sedikit yang kebingungan untuk membedakan antara Nizhny Novgorod dan Novgorod. Novgorod adalah sebah kota bernama lengkap Veliky Novgorod. Jadi jika ingin menuju Nizhny Novgorod, jangan pernah menyebutnya dengan Novgorod karena itu adalah kota yang berbeda.

Nizhny Novgorod merupakan kota terbesar kelima di Rusia yang 'dibelah' oleh sungai Volka. Bagian timur sungai ini adalah daerah perbukitan, sementara di sisi lainnya adalah dataran yang lebih rendah. Kota ini memiliki delapan distrik dengan keistimewaan dan atraksinya masing-masing.

Selain menonton pertandingan sepakbola Piala Dunia 2018 di Nizhny Novgorod Stadium, berikut adalah beberapa alasan untuk mengunjungi kota ini:

1. Kota religius

Sebagai negara dengan mayoritas umat gereja ortodoks Rusia, Nizhny Novgorod adalah 'gudangnya' rumah ibadah dengan arsitektur khas Rusia era pertengahan. Biara Pechersky Ascension yang didirikan pada tahun 1328 adalah sebuah atraksi di kota ini selain beberapa gereja seperti Alexander Nevsky Cathedral, Old Fair Cathedral, dan Church of the Nativity.

[Gambas:Instagram]

2. Kumpulan ruang pameran

Nizhny Novgorod layaknya ruang pamer untuk ranah kebudayaan dan sejarah, pasalnya di kota ini terdapat banyak ruang pameran untuk mmewadahi lebih dari 12 ribu kesenian. Karya-karya seniman besar Rusia seperti Boris Kustodiev dan Nicholas Roerich menemukan rumahnya di kota ini.

3. Gudang museum

Sebagai kota yang akrab dengan kesenian, tak heran jika Nizhny Novgorod dipadati dengan museum. Salah satu museum andalan kota ini adalah museum Maxim Gorky yang merupakan bekas rumah sang sastrawan. Tak hanya itu, di kota ini juga ada Museum fotografi, museum Andrey Sakharov, dan lainnya.

[Gambas:Instagram]

4. Banyak bendungan

Kota ini dibelah oleh sungai Volka, tak heran jika banyak bendungan yang menjadi atraksi wisata. Wisatawan bisa melihat beberapa bendungan seperti Upper Svir, Ivankovo reservoir, Saratov, Cheboksary, Volkhov, dan Pavlovka.

5. Bentangan benteng

Bukan hal yang mengeherankan jika banyak di kota ini, mengingat Nizhny Novgorod sudah dibangu sejak abad ke-11. Beberapa benteng yang biasa dikunjungi wisatawan adalah Novgorod Kremlin, Vyborg, Ryazan Kremlin, Pskov Krom, dan lainnya.

[Gambas:Instagram]

Saksikan Siaran Langsung Pertandingan Piala Dunia 2018 di TransTV, Trans7, Transvision, serta Dapatkan Berita Terbaru juga Video Cuplikan Resmi di detikcom, CNNIndonesia.com dan CNBCIndonesia.com. (agr)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER