Desain Baru Paspor Norwegia Disebut Paling Keren Sedunia

CNN Indonesia
Rabu, 11 Nov 2020 10:50 WIB
Warga negara Norwegia boleh berbangga hati karena memiliki desain paspor baru yang disebut paling keren sedunia.
Desain baru paspor Norwegia. (Dok. Neue Studio)
Jakarta, CNN Indonesia --

Warga negara Norwegia boleh berbangga hati karena memiliki paspor dengan desain baru yang disebut paling keren sedunia.

Desain paspor baru Norwegia dirancang oleh studio desain Neue, yang menampilkan ilustrasi lanskap negara yang berubah dari siang ke malam di bawah sinar UV.

Pengembangan desain ini berlangsung selama enam tahun, mengutip yang ditulis Deezen.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Studio yang berbasis di Oslo, Neue, sebelumnya telah memenangkan kompetisi untuk merombak paspor dan KTP warga negara Norwegia pada tahun 2014.

Alasan utama pemerintah Norwegia memperbarui desain paspor adalah untuk meningkatkan keamanan dengan membuatnya lebih sulit untuk dipalsukan.

Peserta kompetisi tersebut diminta untuk mengirimkan desain berdasarkan tema lanskap Norwegia.

Desain final yang dirancang oleh Neue kini telah resmi dirilis, dan termasuk paspor Norwegia, paspor diplomatik, paspor darurat, dan dokumen perjalanan.

Semburat warna desain baru tersebut seputar warna merah, biru, putih dan biru tua, sebagai tanda bendera Norwegia.

Versi sederhana dari lambang negara dan nama dokumen dicetak timbul dengan warna emas di setiap sampul.

Di dalam paspor dan dokumen perjalanan, setiap halaman dicetak dengan ilustrasi beragam lanskap Norwegia, termasuk pemandangan pegunungan, danau, sungai.

Tak hanya memperindah halaman, ilustrasi tersebut juga berfungsi sebagai elemen keamanan, karena saat halaman ditempatkan di bawah sinar UV, lanskap bertransisi dari pemandangan siang ke malam.

Beberapa halaman menampilkan ilustrasi garis biru dan hijau yang mewakili fenomena Cahaya Utara, sementara halaman lainnya "diterangi" oleh ilustrasi bulan.

isi passport baru norwegiaHalaman paspor desain baru Norwegia saat diterangi sinar UV. (Dok. Neue Studio)

"Desainnya harus menciptakan rasa memiliki dan koneksi antar usia, jenis kelamin, dan wilayah di Norwegia," kata pemimpin tim desain, Benjamin Stenmarck.

"Gambar pemandangan dan lanskap mungkin klise, tetapi karena identik dengan Norwegia, gambar tersebut juga sangat mudah diidentifikasi."

Sebelumnya, ada juga kompetisi desain paspor yang digelar oleh Dezeen.

Kompetisi "tidak resmi" pada tahun 2017 itu berupa mendesain ulang paspor Inggris untuk membayangkan seperti apa sampulnya setelah Brexit.

Desainer grafis Skotlandia, Ian Macfarlane, menjadi pemenang dengan sampul yang dengan lembut bertransisi antara paspor Uni Eropa merah anggur dan biru tua paspor Inggris pra-UE tua.

Sejak itu, pemerintah Inggris mengonfirmasi bahwa setelah Brexit, paspor resmi Inggris akan kehilangan sampul merah anggurnya dan kembali memiliki sampul biru tua seperti yang dimiliki sebelum bergabung dengan Uni Eropa pada tahun 1973.

[Gambas:Instagram]



[Gambas:Video CNN]
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER