Jakarta, CNN Indonesia -- Bagaimana rasanya selagi menyanyikan lagu kesayangan, lalu tiba-tiba sang empunya lagu muncul dan ikut menyanyi bersama? Panik, tentu saja. Begitulah yang dialami Sydney Bourbeau.
Saat tampil di atas panggung menyanyikan lagu
hit milik Ed Sheeran,
Thinking Out Loud, di Mal West Edmonton di Alberta, AS, pada Minggu (14/6), gadis berusia 13 tahun ini dikejutkan oleh kehadiran si penyanyi berambut merah.
Kebetulan sahabat Taylor Swift ini sedang berada di lokasi yang sama. Tepatnya, di sebuah toko yang terletak tak jauh dari panggung tersebut. Begitu mendengar nada yang akrab di telinganya, Ed pun mendatangi sumber suara.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kejadian tersebut kemudian direkam oleh sepupu Ed, Murray Cummings, dan diunggahnya ke internet disertai candaan bahwa saudaranya tersebut telah mengacaukan pertunjukan Sydney.
[Gambas:Youtube]
Sydney bernyanyi bukan tanpa alasan. Aksinya sekaligus untuk menggalang dana bagi komunitas Edmonton Humane. Sydney sama tidak menyangka, sang penyanyi asli akan benar-benar mendatanginya.
"Saya seperti, 'haruskah saya berhenti?' Saya tidak memutuskan untuk berhenti, tapi saya ingin berbicara dengan Ed," kata gadis tersebut, panik. "Ini bagai hal terbaik yang pernah terjadi dalam hidup saya."
Michael Cathrea, presiden Resonate Music School and Studio, selaku penyelenggara penggalangan dana tersebut mengatakan kepada media setempat bahwa pihak sekolah tidak mengetahui Ed ada di mal yang sama.
Cathrea juga mengaku sama sekali tidak merencanakan kehadiran sang bintang. Aksi Ed benar-benar spontan. Kejutan manis untuk Sydney.
Kemurahan hati Ed tidak berhenti sampai di situ. Manajer Ed lantas menghubungi Sydney dan mengundangnya untuk mendatangi konser asli Ed.
(Sumber: CNN) (end/vga)