Novel Baru George RR Martin Kembali Tertunda

Agniya Khoiri | CNN Indonesia
Selasa, 04 Okt 2016 10:02 WIB
Novel itu berjudul The Winds of Winter, seharusnya menjadi kelanjutan A Dance with Dragons yang diadaptasi Game of Thrones musim ke-lima.
George RR Martin belum meneruskan novel yang menjadi kelanjutan kisah Game of Thrones. (REUTERS/Mike Blake)
Jakarta, CNN Indonesia -- Seperti para penggemar Game of Thrones menanti-nanti musim selanjutnya setelah ’winter is coming,’ pembaca buku asli George RR Martin juga harus menunggu kisah lanjutan A Song of Ice and Fire. Buku itu yang menjadi salah satu dasar adaptasi kisah perebutan takhta banyak klan di HBO.

Setelah A Dance with Dragons yang merupakan salah satu seri A Song of Ice and Fire yang dirilis pada 2011, rencananya Martin akan merilis The Winds of Winter. Namun sang penulis baru saja mengumumkan bahwa perilisan buku itu akan kembali ditunda, tanpa menyebutkan alasan yang jelas soal itu.

Mengutip NME, novel itu akan menjadi seri yang ke-enam dan dua terakhir sebelum tamat. Seri pertamanya berjudul A Game of Thrones, dan telah dipatenkan menjadi judul seri televisi yang diadaptasi dari seri novelnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Seri ke-lima yang berjudul A Dance with Dragons sendiri telah dirilis sejak Juli 2011 lalu. Sementara novel selanjutnya tak kunjung rilis, seri televisinya malah sudah selesai lebih dahulu hingga musim ke-enam. Itu merupakan pertama kalinya acara TV adaptasi bisa mendahului seri novelnya.

Setelah beberapa kali mangkir dari tenggat waktu yang telah dijadwalkan, baru-baru ini dikabarkan novel terbaru Martin akan dirilis 9 Maret 2017. Namun, penerbit kembali memberi pernyataan secara resmi bahwa tanggal yang beredar itu salah. Kini bahkan kabarnya itu tidak akan rilis pada 2017.

Salah satu alasan yang beredar, Martin punya proyek lain di luar novel itu. Namun tetap saja, tidak ada pernyataan resmi soal proyek lain itu.

Agustus lalu, Martin sempat menegaskan ia masih menulis novel yang sudah tertunda cukup lama itu. Saat itu ia juga mengonfirmasi bahwa seri novel miliknya yang bergenre fiksi ilmiah, Wild Cards turut akan diadaptasi untuk seri televisi mengikuti jejak Game of Thrones. Tidak jelas apakah proyek itulah yang menghambat penulisan novel selanjutnya, The Winds of Winter.

Sementara itu, musim ke-tujuh serial TV Game of Thrones akan disiarkan secara perdana pada pertengahan 2017. Itu hanya selangkah lagi sebelum seri terakhirnya, yang ke-delapan disiarkan dan kisah itu berakhir selamanya. (rsa)
TOPIK TERKAIT
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER