Jakarta, CNN Indonesia --
This is America milik Childish Gambino langsung viral setelah dirilis awal Mei lalu. Lewat lagu itu, sang penyanyi yang bernama asli Donald Glover membawa pesan kuat soal kondisi Amerika Serikat, mulai penembakan hingga protes terhadap kebijakan politik Donald Trump.
Di antara mereka yang menonton video itu karena pesan politiknya, tak sedikit pula yang terpincut tarian ikonis yang ditampilkan Gambino di sana. Dengan bertelanjang dada, penyanyi berusia 34 tahun itu menari dengan lihai mengikuti irama lagu.
Tarian itu pun ikut viral. Tak sedikit netizen yang membuat guyonan dari tarian tersebut.
Mereka menyelaraskan video tarian itu dengan sejumlah lagu lain, termasuk yang berbahasa Indonesia. Menariknya, meski lagu-lagu itu jauh berbeda, netizen bisa saja membuat joget Gambino tetap terasa selaras dengan iramanya. Seakan memang lagu itulah pengiringnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Di Twitter, banyak video guyonan soal tarian Gambino yang berseliweran. Mulai dari video berlatarkan lagu
Baby Shark, Doraemon, Tuyul dan Mbak Yul, hingga
Maumere.Berikut sejumlah video yang dikumpulkan
CNNIndonesia.com.
Baby SharkDoraemonTuyul dan Mbak YulMaumereCall Me Maybe - Carly Rae JepsenSugar, Tiktok, It's My Life, dan Poker FaceAisyahBaru-baru ini,
This is America telah berhasil mengisi puncak tangga lagu paling banyak diputar di layanan musik
streaming. Mengutip
Billboard, lagu itu naik dari posisi ketiga ke pertama setelah dua minggu berada di tangga lagu.
Pencapaian itu pun membuat lagu
This is America mendepak
Nice for What milik Drake, setelah bertahan empat minggu berturut-turut.
(rsa)