
Iko Uwais Mungkin Muncul di 'Si Doel The Movie 3'
Muhammad Andika Putra, CNN Indonesia | Rabu, 12/12/2018 19:17 WIB

Jakarta, CNN Indonesia -- Aktor Rano Karno merespons positif permintaan iseng Iko Uwais untuk ikut main film Si Doel The Movie 2. Permintaan itu disampaikan Iko lewat komentar di akun Instagram Rano yang mengunggah video persiapan syuting.
"Bang koq aye gak dapet callingan [panggilan syuting]," tulis Iko.
Itu langsung dibalas oleh Rano. "Ngimpi abang ajak Iko. Sumpah ada di benak Si Doel kecil belajar silat guru silatnye Iko Uwais," demikian Rano membalas komentar dari Iko.
Meski terdengar juga iseng, balasan Rano itu ternyata serius dan bukan tidak mungkin menjadi kenyataan. Rano menjelaskan itu dalam konferensi pers sekaligus syuting Si Doel The Movie 2, di hadapan media yang hadir.
"Mungkin terjadi untuk film berikutnya, saya harapkan dia sebagai guru silat. Kan ada karakter Dul kecil dan Abi [keponakan Doel]. Iko bisa perkenalkan budaya Indonesia melalui pencak sikat," kata Rano di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan, Rabu (12/12).
Rano dan Iko bahkan sudah bicara soal kemungkinan itu. Kata Rano, Iko siap tampil di Si Doel The Movie 3. Namun, keputusan belum final dan detailnya belum bisa diungkap.
Rano mengaku memiliki hubungan baik dengan Iko yang kerap berkomunikasi lewat media sosial. Ia tahu bahwa Iko adalah penggemar cerita Si Doel dan sempat memberi dukungan saat tidak bisa hadir pemutaran perdana film Si Doel The Movie.
"Saya sama Audi cukup kenal, lebih dulu kenal Audi daripada Iko. Dulu kenal sama bapaknya, Jopie Item," kata Rano.
Nama Iko mulai dikenal sejak membintangi film Merantau (2009). Dalam film itu ia menjadi pemeran utama yang pandai silat. Setelah itu, Iko lanjut membintangi The Raid (2011) dan The Raid: Redemption (2014).
Sejak itu ia dikenal secara internasional. Ia bahkan tampil di Star Wars: The Force Awakens (2015) bersama Yayan Ruhian dan Cecep Arif Rahman. Belakangan ia membintangi film Hollywood Mile 22 bersama Mark Wahlberg. (adp/rsa)
"Bang koq aye gak dapet callingan [panggilan syuting]," tulis Iko.
Itu langsung dibalas oleh Rano. "Ngimpi abang ajak Iko. Sumpah ada di benak Si Doel kecil belajar silat guru silatnye Iko Uwais," demikian Rano membalas komentar dari Iko.
Meski terdengar juga iseng, balasan Rano itu ternyata serius dan bukan tidak mungkin menjadi kenyataan. Rano menjelaskan itu dalam konferensi pers sekaligus syuting Si Doel The Movie 2, di hadapan media yang hadir.
"Mungkin terjadi untuk film berikutnya, saya harapkan dia sebagai guru silat. Kan ada karakter Dul kecil dan Abi [keponakan Doel]. Iko bisa perkenalkan budaya Indonesia melalui pencak sikat," kata Rano di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan, Rabu (12/12).
Rano dan Iko bahkan sudah bicara soal kemungkinan itu. Kata Rano, Iko siap tampil di Si Doel The Movie 3. Namun, keputusan belum final dan detailnya belum bisa diungkap.
Rano mengaku memiliki hubungan baik dengan Iko yang kerap berkomunikasi lewat media sosial. Ia tahu bahwa Iko adalah penggemar cerita Si Doel dan sempat memberi dukungan saat tidak bisa hadir pemutaran perdana film Si Doel The Movie.
![]() |
Nama Iko mulai dikenal sejak membintangi film Merantau (2009). Dalam film itu ia menjadi pemeran utama yang pandai silat. Setelah itu, Iko lanjut membintangi The Raid (2011) dan The Raid: Redemption (2014).
Sejak itu ia dikenal secara internasional. Ia bahkan tampil di Star Wars: The Force Awakens (2015) bersama Yayan Ruhian dan Cecep Arif Rahman. Belakangan ia membintangi film Hollywood Mile 22 bersama Mark Wahlberg. (adp/rsa)
ARTIKEL TERKAIT

Sekuel 'Doctor Strange' Mulai Dapat Perhatian Marvel
Hiburan 11 bulan yang lalu
'Black Panther' Dianugerahi AAFCA Penghargaan Film Terbaik
Hiburan 11 bulan yang lalu
Jennifer Aniston Ungkap Alasan 'Friends' Tak Reuni
Hiburan 11 bulan yang lalu
'Burning' Jadi Film Berbahasa Asing Terbaik di LAFCA
Hiburan 11 bulan yang lalu
Panitia Oscar 2019 Kalang Kabut Cari Pengganti Kevin Hart
Hiburan 11 bulan yang lalu
Ben Affleck Pimpin Veteran untuk Mencuri di 'Triple Frontier'
Hiburan 11 bulan yang lalu
BACA JUGA

Rano Karno Bantah Uang Rp700 Juta Terkait Korupsi Wawan
Nasional • 31 October 2019 17:52
Rano Karno Kembali Disebut Terima Rp700 Juta Korupsi Alkes
Nasional • 31 October 2019 17:11
Film Gerhana Matahari Total Pertama Direkam Pada 1990
Teknologi • 06 June 2019 11:22
Pileg 2019, Puan Hingga 'Si Doel' Panen Suara di Pulau Jawa
Nasional • 21 May 2019 06:33
TERPOPULER