Foto Formasi Terbaru 'Charlie's Angels' Beredar

CNN Indonesia
Sabtu, 13 Apr 2019 04:40 WIB
Tiga wanita pemberantas kejahatan 'Charlie's Angels' dipastikan kembali tahun ini. Kristen Stewart, Naomi Scott dan Ella Balinska dipercaya menjadi para agen.
Aktris Kristen Stewart turut didapuk menjadi salah satu bidadari 'Charlie's Angels'. (REUTERS/Andrew Kelly)
Jakarta, CNN Indonesia -- Lama dibicarakan, foto resmi para bidadari 'Charlie's Angels' akhirnya dipamerkan. Empat bulan setelah film selesai digarap, dalam foto tampil aktris Kristen Stewart, Naomi Scott dan Ella Balinska.

Di film, masing-masing berperan menjadi Sabina Wilson, Jane Kano dan Elena Houghlin. Ketiganya tampak sedang dalam misi tertentu, bersembunyi di gundukan yang terlihat seperti padang gurun.

Melansir Aceshowbiz, Wilson dideskripsikan sebagai penggemar pesta dan berkarakter liar. Kano menjadi yang paling kuat dan tangguh, sementara Houghlin lebih menyerupai seorang ilmuwan. Aktris Elizabeth Banks yang kali ini bertindak di belakang kamera sebagai sutradara dan produser, menyebut Houghlin layaknya 'kesayangan dalam film'.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Para bidadari pun ditampilkan memiliki citarasa mode tinggi, dengan Sabina berfoto di antara pria-pria penunggang kuda, mengenakan atasan berkilau warna merah muda dan kuning. Di kesempatan lain, Houghlin memakai baju terusan warna hijau daun, juga berkilauan.


Peran Bosley yang digambarkan sebagai 'penjaga' Charlie's Angels juga muncul. Sang sutradara menjadi salah satu pemerannya, karena Banks menginginkan tidak hanya ada satu Bosley dalam film garapannya ini. Menurut Banks, Bosley sekarang bukan sekadar nama, tetapi telah menjadi sebuah organisasi.

Aktor Patrick Stewart dan Djimon Hounsou disebut memainkan karakter Bosley lainnya.

[Gambas:Instagram]

Namun Banks menutup mulutnya rapat-rapat kala berdiskusi tentang kehadiran aktor Noah Centineo, yang diduga menjadi kekasih salah satu bidadari.

"Ia berteman paling dekat dengan karakter Naomi," kata Banks tentang karakter bernama Langston itu.


Dalam 'Charlie's Angels' versi Banks, Charlie yang membentuk tim elit wanita yang bertugas memerangi kejahatan telah menjadi super-multimiliuner.

"Jika Anda sudah kaya pada tahun 1976, Anda hanya akan menjadi lebih kaya. Charles Townsend lebih kaya dari sebelumnya, jadi dia mengembangkan bisnis menjadi agen mata-mata global," ujar Banks seraya tertawa.

'Charlie's Angels' ini disebut sebagai lanjutan dari serial televisi orisinal tahun 1970-an dan dari garapan McG pada tahun 2000. Versi terbaru milik Banks dijadwalkan rilis pada 15 November di AS. (rea)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER