Metallica Rilis Wiski yang Diproses Khusus

CNN Indonesia
Kamis, 21 Mei 2020 03:11 WIB
Metallica lead singer James Hetfield performs at the l'AccorHotels Arena in the French capital Paris on September 8, 2017. (Photo by FRANCOIS GUILLOT / AFP)
Metallica merilis lini wiski yang sudah melalui proses spesial, yaitu dipasangi deretan lagu pilihan saat memasuki tahap aging. (AFP Photo/Francois Guillot)
Jakarta, CNN Indonesia -- Metallica merilis lini wiski yang sudah melalui proses spesial, yaitu dipasangi deretan lagu pilihan saat memasuki tahap "aging".

Diberi nama Blackened, kabar mengenai wiski ini sebenarnya sudah diumumkan sejak 2018 lalu. Sejak saat itu, wiski tersebut dimasukkan ke dalam satu ruangan untuk proses "aging".

Sejak saat itu, Metallica terus memutarkan playlist musik di dalam ruangan tempat wiski tersebut disimpan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Daftar lagu tersebut dipilih langsung oleh master distilasi wiski, Rob Dietrich. Deretan lagu tersebut dianggap dapat membawa suasana khusus yang akhirnya memberikan sentuhan khas pada rasa wiski.

"Ketika saya melihat playlist Rob, saya suka pilihannya. Sangat beragam. Saya suka dia memilih lagu dari tur Damaged Justice," kata penabuh drum Metallica, Lars Ulrich.

Ia melanjutkan, "Saya juga suka ada era Binge & Purge dan Through the Never, bahkan ada album Helping Hands. Dia benar-benar ahli."

Kini, wiski Blackened itu sudah siap dipesan melalui situs resmi mereka. Setiap pembelian wiski akan dilengkapi dengan piringan hitam berisi lagu-lagu yang diputarkan saat proses "aging". (has)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER