Jakarta, CNN Indonesia -- Sejumlah pria bersenjata menembak sejumlah tempat di pusat kota Paris, pada Jumat (13/11) waktu setempat, sedikitnya 30 orang tewas, seperti dilaporkan oleh Reuters.
Polisi kini berada di sebuah restoran yang terletak di daerah 10th arrondisement di mana insiden tersebut terjadi.
Lylia Melkonian, wartawan dari stasiun televisi nasional France 2 mengatakan, setidaknya ada tiga lokasi berbeda di mana orang-orang ditembak. Namun belum dapat dipastikan jumlah lokasi di mana tembakan dilepaskan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Lingkungan 10th arrondisement memiliki banyak restoran. Melkonian mengatakan bahwa pihak berwenang sedang mengevakuasi daerah tersebut. Seorang saksi mengatakan, petugas kebakaran sedang berada di tempat kejadian untuk mengobati korban-korban yang terluka.
Setidaknya ada dua orang yang melepaskan tembakan di sebuah bar sebelum mereka melarikan diri. Dilaporkan, ada penyanderaan di salah satu dari tiga tempat di mana penembakan terjadi. Hingga kini penyanderaan masih berlangsung di sebuah teater bernama Bataclan.