VIDEO: Pria Obesitas Pakistan Dibantu Helikopter Saat Berobat

Reuters | CNN Indonesia
Kamis, 20 Jun 2019 17:32 WIB
Jakarta, CNN Indonesia -- Seorang pria obesitas di Pakistan terpaksa dipindahkan menggunakan helikopter untuk menjalani perawatan di rumah sakit pada Selasa (18/6). Sebelumnya pria bernama Noor Hasan itu meminta pertolongan melalui sosial media. Hasan tidak dapat bergerak secara bebas karena berat badannya mencapai 330 kilogram dan terkena komplikasi medis.