Jakarta, CNN Indonesia -- Presiden Amerika Serikat
Donald Trump membenarkan kabar bahwa seorang staf Wakil Presiden Mike Pence positif terinfeksi
virus corona (Covid-19). Dia mengatakan staf tersebut bernama Katie Miller yang bekerja sebagai sekretaris pers dan istri dari penasihat Donald Trump.
"Dia adalah wanita muda yang luar biasa. Katie. Kesehatanya sangat baik selama ini, namun kemudian tiba-tiba dia dinyatakan positif," ucap Trump mengutip
CNN, Sabtu (9/5).
Mengutip
CNN, Katie Miller merupakan istri dari penasihat senior Trump, yakni Stephen Miller. Meski demikian, Trump mengaku tak menjalin kontak langsung dengan Katie dalam beberapa hari terakhir.
Menurut Trump, Katie kontak langsung dengan Mike Pence. Seorang sumber CNN di Gedung Putih juga menyebutkan Katie diduga sempat kontak langsung dengan sejumlah jurnalis berkenaan dengan jabatannya sebagai sekretaris pers.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sumber
CNN itu juga mengatakan ada kemungkinan bakal ada tes massal terhadap para jurnalis yang selama ini meliput di Gedung Putih.
Sebelum Katie, salah seorang petugas di Gedung Putih juga dinyatakan terinfeksi virus corona pada Jumat (8/5). Dia adalah pengawal pribadi Presiden Donald Trump.
Pengawal tersebut selama ini bertanggung jawab atas makanan Trump dan keluarganya. Pula, selalu mengikuti Trump ketika kunjungan di dalam dan luar negeri.
Setelah itu, Donald Trump lantas menjalani tes virus corona. Begitu juga dengan Wapres Mike Pence. Hasilnya, negatif.
(cnn/bmw)
[Gambas:Video CNN]