VIDEO: Kematian akibat Covid-19 di AS Tembus 90 Ribu

AFP TV | CNN Indonesia
Rabu, 20 Mei 2020 00:20 WIB
Jakarta, CNN Indonesia -- Jumlah pasien meninggal akibat infeksi virus corona di Amerika Serikat menembus angka 90 ribu kematian. Johns Hopkins University mencatat 10 ribu kematian terakhir terjadi hanya dalam waktu satu pekan.

New York jadi negara bagian dengan kasus kematian terbanyak, yaitu 28.300 orang atau satu per tiga dari total kematian.

Dengan kondisi seperti sekarang, University of Massachusetts memprediksi pada Juni angka kematian di AS akan mencapai 112 ribu orang.

Sementara di seluruh dunia, angka kematian akibat Covid-19 per Selasa (19/5) ada di angka 316 ribu orang.

LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER