Albacadabra, Ajang Kreativitas dari Pesantren di Sukabumi

Prima Gumilang | CNN Indonesia
Kamis, 09 Mar 2017 00:30 WIB
Kompetisi Albacadabra ini ditujukan untuk menggali kemampuan pelajar agar dapat diaplikasikan di masyarakat.
Ilustrasi. CNN Indonesia/Safir Makki
Jakarta, CNN Indonesia -- Para pelajar SMA Pesantren Unggul Al Bayan, Sukabumi, Jawa Barat, akan mengadakan kompetisi tingkat nasional untuk menyambut Hari Pendidikan Nasional. Kompetisi yang menargetkan 1700 pelajar tersebut meliputi bidang kesenian, kebahasaan, keislaman, teknologi informasi, dan olahraga.

Kegiatan yang digelar pada 2-6 Mei ini bernama Al Bayan Competition as Development of Achievement and Big Revolution for All (Albacadabra). Panitia mengusung tema Sebuah Perubahan Gemilang untuk Generasi Cemerlang.

Ketua Panitia Albacadabra 2017 Raihan Faturrahman mengatakan, tujuan kompetisi ini untuk menggali kemampuan pelajar agar dapat diaplikasikan di masyarakat. Selain itu, kegiatan ini juga diadakan untuk meningkatkan kreativitas, penalaran ilmiah, penghayatan imaniah, kemahiran literasi bahasa, serta kesehatan jasmani dan rohani.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Semoga kita dapat mencetak sebuah perubahan gemilang dan generasi yang cemerlang," kata Raihan saat berkunjung ke kantor CNNIndonesia.com, Jakarta, Rabu (8/3).
Dalam penyelenggaraannya, kompetisi ini digelar dalam bentuk lima acara. Salah satunya bertajuk Karya Anak Bangsa untuk Bumi (Kabum). Kegiatan ini berupa lomba karya seni dengan menonjolkan kreativitas yang membawa pesan pelestarian lingkungan.

Selain Kabum, bentuk acara lainnya bernama Great Language and Literature Art Contest (Glass) yaitu lomba kecerdasan berbahasa dalam komunikasi yang efektif dan kreatis, School Technology Art Contest (Starts) yaitu lomba inovasi dalam mengembangkan pengetahuan dan kemampuan teknologi.

Ada pula kegiatan bernama Al Bayan Championship (ABC) yaitu lomba kebugaran olahraga untuk generasi sehat yang menjunjung tinggi nilai sportivitas, dan Competition for Islamic View Changing Through (Criterion) yaitu lomba untuk mencetak insan yan Islami di era modern dengan penerapan imaniah dan amaliah.

"Total hadiah, kami menargetkan mencapai Rp100 juta," kata Raihan.
Di tahun kelima gelaran Albacadabra kali ini, para peserta terdiri dari pelajar SD, SMP, dan SMA di tingkat nasional. Meskipun para pelajar Pesantren Al Bayan adalah laki-laki, namun kompetisi ini terbuka bagi siswa dan siswi. Selain itu, pihak panitia akan menyediakan akomodasi dan penginapan bagi para peserta. (pmg/pmg)
TOPIK TERKAIT
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER