Jakarta, CNN Indonesia -- Satuan Polisi Pamong Praja memasang spanduk penutupan tempat hiburan Alexis di Jakarta Utara, Kamis (29/3). Sempat terjadi kericuhan dalam proses penutupan ini.
Kericuhan terjadi saat puluhan petugas Satpol PP datang dan hendak memeriksa bagian dalam tempat hiburan tersebut dan dihalang-halangi petugas keamanan dan masa pedemo yang mengaku karyawan Alexis.
Selain aksi saling dorong, Satpol PP juga terlibat adu mulut dengan petugas keamanan. Namun petugas keamanan mengalah dan membiarkan perwakilan Satpol PP masuk ke dalam gedung.
Sementara anggota Satpol PP lain yang ada di luar gedung memasang spanduk penutupan. Sekitar empat spanduk dipasang di beberapa lokasi.
Pantauan
CNNIndonesia.com, saat ini situasi sudah kondisif. Belum ada keterangan resmi Satpol PP maupun pihak hotel terkait proses penutupan ini.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
(sur)