Malaysia Minta Penonton Indonesia Sportif

Arby Rahmat | CNN Indonesia
Senin, 05 Sep 2016 19:46 WIB
Malaysia mewanti-wanti agar penonton Indonesia di Solo tak perlu bersikap di luar batas kewajaran ketika kedua negara yang bertetangga ini berjumpa di Solo.
Pelatih dan kapten timnas Malaysia, Ong Kim Swee dan Amri Yahyah, dalam konferensi pers jelang pertandingan. (CNN Indonesia/Arby Rahmat Putratama)
Solo, CNN Indonesia -- Malaysia ingin pertandingan persahabatan melawan Indonesia berlangsung dalam suasana sportif dan profesional. Hal ini dinyatakan pelatih dan kapten timnas Malaysia, Ong Kim Swee dan Amri Yahyah, dalam konferensi pers jelang pertandingan yang akan digelar di Stadion Manahan, Solo, Selasa (6/9).

"Kami datang ke Indonesia untuk beraksi dalam suatu suasana yang baik. Saya percaya dengan penonton yang banyak, akan memberikan pengalaman yang baik untuk para pemain kami. Adanya penonton di Solo ini akan memberikan situasi yang sama untuk persiapan kami di Piala AFF Suzuki nanti," kata Ong kepada para awak media, Senin sore.

"Saya berharap penonton akan terhibur dengan perilaku yang cukup profesional."

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Senada, Amri menganggap pertandingan melawan Indonesia adalah persiapan untuk menghadapi Piala AFF Suzuki. Ia juga berharap agar penonton Indonesia tidak melakukan suatu aksi di luar batas kewajaran.

"Ini suatu perlawanan yang sudah ditunggu. Tidak tegang, biasa saja. Tapi semua pemain tentu ada rasa deg-degan," katan pemain 35 tahun yang pekan lalu baru ditunjuk sebagai kapten itu.

"Kedua tim mau kemenangan dan saya harap besok kita akan lihat siapa yang lebih berkualitas."

Sama seperti skuat Indonesia asuhan Alfred Riedl, Malaysia juga akan diperkuat banyak muka baru. Pemain berpengalaman seperti Safiq Rahim, Aidil Zafuan Abdul Razak, S. Kunalan dan Amirulhadi Zainal memilih pensiun dari timnas Malaysia bulan lalu.

Kim Swee mendapat sedikit angin segar setelah dua pemain kunci, gelandang Brendan Gan dan penyerang Ahmad Hazwan Bakri, hampir pasti bisa bermain setelah pulih dari cedera.

Malaysia akan menjadi lawan pertama Indonesia setelah lepas dari sanksi FIFA. Indonesia saat ini berada di peringkat 191 dunia FIFA, sementara Malaysia yang merupakan finalis Piala AFF 2014 ada di posisi 167 dunia.

(vws)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER