Jakarta, CNN Indonesia -- Sebagai pesepak bola top dunia, Mesut Oezil, tetap berusaha menjejak bumi. Pemain bintang Arsenal ini juga menunjukkan kepedulian dan dukungannya terhadap sesama manusia yang membutuhkan.
Baru-baru ini, Oezil mengunggah foto remaja asal Jakarta Utara yang mengenakan jersey Arsenal bernomor punggung 11 miliknya di akun
Instagram.
Unggahan itu dimaksudkan untuk mempromosikan kampanye Yayasan Arsenal dalam mendukung anak-anak tak mampu di seluruh dunia, termasuk Indonesia.
Adalah Dhani, pemuda asal Jakarta Utara, yang beruntung mendapat promosi di akun
Instagram milik Oezil.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
[Gambas:Instagram]"Dhani tinggal di daerah dekat pembuangan sampah di Jakarta Utara. Ia terpaksa berhenti sekolah untuk bekerja dan membantu keluarganya karena ayahnya buta," demikian tulis Oezil dalam akun
Instagram-nya.
"Terima kasih kepada Yayasan Arsenal dan Save Children Inggris atas program sepak bolanya."
"Dhani kini memiliki tempat yang aman untuk bermain dan sepak bola bisa membantu membangun kepercayaan dirinya. Sepak bola benar-benar bisa membantu kehidupan anak-anak di seluruh dunia," demikian tulisan di akun
Instagram yang disukai hampir 400.000 pengguna.
Sontak, status Oezil langsung diserbu dengan komentar-komentar dari para pengguna Instagram, khususnya di Indonesia.
"Cinta dari Indonesia, Abi (Oezil). Semoga kamu datang kemari (Indonesia) dan bertemu dengan para fan kamu," demikian tulis akun Instagram bernama Shatila Algaff.
Di
Twitter, Yayasan Arsenal juga mengunggah video program sepak bola untuk anak-anak tidak mampu di Jakarta.
Dalam video berdurasi satu menit itu, tampak Dhani begitu piawai mengolah si kulit bundar melewati gang sempit dan bertemu dengan salah satu petugas dari Yayasan Save the Children dari Inggris bekerja sama dengan Yayasan Arsenal.
Tampak pula keceriaan bocah-bocah yang bermain di lapangan rumput sintetis di sudut kota Jakarta.