
Victor Igbonefo Antusias Bela Timnas Indonesia
Jun Mahares, CNN Indonesia | Jumat, 12/01/2018 20:35 WIB

Jakarta, CNN Indonesia -- Bek veteran Victor Igbonefo mengaku tak sabar untuk segera membela Timnas Indonesia untuk menghadapi Islandia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Minggu (14/1).
Igbonefo jadi satu dari enam pemain senior yang dipanggil untuk memperkuat Merah-Putih pada laga nanti. Pemain Persib Bandung itu pun tak menutupi kegembiraannya bisa kembali memperkuat Timnas Indonesia setelah bertahun-tahun absen.
"Saya senang bisa kembali ke Timnas Indonesia. Saya senang bisa main bersama Timnas Indonesia di laga esok."
"Saya punya motivasi besar untuk membela Timnas Indonesia karena saya sudah lama tidak membela tim ini," kata Igbonefo seusai latihan di Senayan, Jumat (12/1).
Igbonefo juga tak luput memuji para pemain muda yang diproyeksi kan untuk tampil di Asian Games 2018.
"Para pemain muda yang ada di tim ini sangat bagus dan saya harap bisa menyatu dengan permainan mereka," tutur pemain kelahiran Nigeria ini.
Igbonefo sendiri baru saja kembali ke kompetisi Indonesia setelah sebelumnya bertualang ke Liga Thailand. Di Negeri Gajah Putih, Igbonefo membela Royal Thai Navi FC dan Nakhon Ratchasima.
Igbonefo resmi dinaturalisasi pada tahun 2011 dan sempat tampil di sejumlah laga, termasuk Piala AFF 2014. (bac)
Igbonefo jadi satu dari enam pemain senior yang dipanggil untuk memperkuat Merah-Putih pada laga nanti. Pemain Persib Bandung itu pun tak menutupi kegembiraannya bisa kembali memperkuat Timnas Indonesia setelah bertahun-tahun absen.
"Saya punya motivasi besar untuk membela Timnas Indonesia karena saya sudah lama tidak membela tim ini," kata Igbonefo seusai latihan di Senayan, Jumat (12/1).
Igbonefo juga tak luput memuji para pemain muda yang diproyeksi kan untuk tampil di Asian Games 2018.
![]() |
Igbonefo sendiri baru saja kembali ke kompetisi Indonesia setelah sebelumnya bertualang ke Liga Thailand. Di Negeri Gajah Putih, Igbonefo membela Royal Thai Navi FC dan Nakhon Ratchasima.
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
BACA JUGA
Dubes RI Akan Perjuangkan Nasib Tim Indonesia di All England
KBRI London Minta Klarifikasi RI Dipaksa Mundur All England
Darius Sinathrya Komentari Kisruh Suporter Indonesia-Malaysia
RI Kirim Nota Protes ke Malaysia soal Pengeroyokan Suporter
KBRI Klarifikasi Penusukan Suporter Indonesia di Malaysia
LIHAT SEMUA
EDUSPORTS
LAINNYA DI DETIKNETWORK
TERPOPULER

Messi Ganggu Negosiasi Neymar dengan PSG
Olahraga • 1 jam yang lalu
Piala Menpora: Duo Persija dan Persib Berebut Sepatu Emas
Olahraga 1 jam yang lalu
Garry Kasparov, Juara Dunia yang Takluk di Hadapan Komputer
Olahraga 4 jam yang lalu