Jakarta, CNN Indonesia --
Persija Jakarta masih belum bisa melakoni laga kandang
Liga 1 2018 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi. Skuat arahan Luis Milla harus menjamu PSIS Semarang di Stadion Agung, Bantul, Selasa (18/9).
Kepastian ini seperti diungkapkan Chief Operation Officer, Persija Jakarta, Muhammad Rafil Perdana.
Menurut Rafil, rumput Stadion Patriot tengah direhabilitasi dan belum bisa digunakan dalam waktu dekat. Sedangkan Stadion Utama Gelora Bung Karno yang sempat digunakan sebagai markas Persija juga belum bisa digunakan karena menjadi salah satu venue Asian Para Games 2018.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Sudah diputuskan kami menggunakan Stadion Agung, Bantul. Kami sudah dikirim surat kemarin ke operator Liga 1. Alasan memilih Bantul karena Patriot belum siap dipakai untuk tanggal 18 dan baru bisa digunakan tanggal 28," kata Rafil seperti dikutip dari laman resmi Persija.
 Persija Jakarta saat ini bertengger di peringkat kelima klasemen Liga 1 2018. (CNN Indonesia/Adhi Wicaksono) |
Rafil juga membantah alasan Persija tidak diizinkan menggunakan Patriot karena insiden kericuhan suporter yang terjadi pada laga uji coba melawan Selangor FA.
"Sekali lagi kejadian kemarin tidak berpengaruh, kami sudah minta maaf ke pihak terkena dampak. Lalu kami sudah ganti rugi terkait kerusakan stadion sebagai bentuk tanggung jawab kami. Kami juga sudah bekoordinasi juga pihak keamanan, sekali lagi InsyaAllah aman-aman saja," tuturnya.
Tidak hanya itu, Rafli juga berjanji laga melawan PSIS menjadi laga terakhir yang akan dijalani Persija di luar Jabodetabek. Menurutnya ia akan berusaha keras agar Persija bisa bermain di Stadion Patriot di laga kandang selanjutnya.
 Stefano Cugurra tak masalah harus tampil di Bantul. (CNN Indonesia/Andri Novelino) |
"Ini bisa jadi pertandingan terakhir di Bantul, sisa pertandingan Liga 1 kami usahakan bermain di Patriot," ujarnya.
Pelatih Persija Stefano 'Teco' Cugurra tak mempermasalahkan harus tampil di Bantul. Terpenting baginya, Marko Simic dan kawan-kawan punya motivasi tinggi.
"Sekali lagi tidak masalah kita bermain di Bantul dan kami siap. Pemain juga harus punya semangat dan penuh konsentrasi. Jika itu dilakukan saya yakin tidak masalah," ujar pelatih asal Brasil tersebut.
Saat ini Persija berhak menempati peringkat kelima klasemen Liga 1 2018 usai mengalahkan Borneo FC di Tenggarong, Selasa (12/9). Tim asal Ibu Kota masih terpaut lima poin dari Persib Bandung yang berada di puncak.
(sry)