Jakarta, CNN Indonesia -- Legenda balap Grand Prix asal Australia Wayne Gardner memuji
Marc Marquez sebagai pebalap yang tidak kenal takut jelang balapan
MotoGP Australia 2019 di Sirkuit Phillip Island, Minggu (27/10).
Marquez mendominasi di MotoGP 2019 dan merebut gelar juara dunia saat musim masih menyisakan empat seri. Pebalap Repsol Honda itu beberapa kali mengambil risiko demi meraih kemenangan meski tidak harus melakukannya.
Seperti yang terjadi di MotoGP San Marino. Marquez tidak harus meraih kemenangan untuk memperlebar jarak di puncak klasemen dari kejaran Andrea Dovizioso. Tapi, insiden dengan Valentino Rossi di babak kualifikasi membuat Marquez termotivasi untuk mengalahkan Fabio Quartararo.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Gardner mengaku kagum dengan Marquez. Juara dunia kelas 500cc musim 1987 itu menganggap Marquez sebagai talenta yang tidak pernah dimiliki ajang MotoGP sebelumnya.
 Marc Marquez sukses meraih empat kemenangan beruntun sebelum MotoGP Australia 2019. (Toshifumi KITAMURA / AFP) |
"Marquez adalah talenta spesial, tidak diragukan lagi. Dia selalu menekan hingga batas akhir dengan sepeda motor. Dia seperti kucing dengan sembilan nyawa, dia selalu ada di batas dan saya tidak tahu bagaimana dia bisa melakukannya," ujar Gardner.
"Saya tidak pernah melihat pebalap seperti Marquez sebelumnya. Saya juga yakin Valentino Rossi tidak pernah melihat pebalap seperti Marquez sebelumnya," sambung Gardner dikutip dari
GP One.
Meski memuji Marquez, Gardner tidak meyakini The Baby Alien akan menang MotoGP Australia 2019. Gardner justru memfavoritkan para pebalap Ducati untuk menang di Sirkuit Phillip Island.
[Gambas:Video CNN]"Marquez akan finis kedua. Ducati akan tampil cepat. Mereka punya kecepatan bagus dan mengerem dengan sangat kuat. Saya menjagokan Jack Miller menang, karena dia akan maksimal di rumah sendiri dan saya yakin Ducati akan menolongnya. Podium ketiga akan jadi milik Yamaha bersama Maverick Vinales," ucap Gardner.
Live streaming MotoGP Australia 2019, Minggu (27/10), bisa disaksikan melalui CNNIndonesia.com. Sementara siaran langsung balapan bisa disaksikan melalui Trans7.
(har/bac)