Klasemen Liga Inggris: Everton Sejajar Liverpool

CNN Indonesia
Selasa, 02 Mar 2021 05:56 WIB
Everton kembali memastikan diri mereka menempel ketat Liverpool dalam klasemen Liga Inggris usai menang atas Southampton.
Everton meramaikan persaingan perebutan tiket ke Liga Champions musim depan. ( AP/Clive Brunskill)
Jakarta, CNN Indonesia --

Everton kembali memastikan diri mereka menempel ketat Liverpool dalam klasemen Liga Inggris usai menang atas Southampton.

Everton menaklukkan Southampton dengan skor tipis 1-0. Gol tunggal Richarlison sudah cukup bagi Everton untuk memastikan raihan tiga angka di tangan.

Torehan tiga poin dari laga lawan Southampton membuat Everton kini mengoleksi 43 poin. Glyfi Sigurdsson dan kawan-kawan pun kembali menyamakan poin dengan Liverpool yang sebelumnya menang lawa Sheffield United.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dalam kondisi poin sama, Everton masih punya sisa satu laga lebih banyak yang berarti The Toffees bisa menyusul poin Liverpool.

Southampton's Che Adams, top, and Everton's Ben Godfrey challenge for the ball during the English Premier League soccer match between Everton and Southampton at Goodison Park in Liverpool, England, Monday, March 1, 2021. (Gareth Copley/Pool via AP)Everton meraih tiga poin dalam laga lawan Southampton. (AP/Gareth Copley)

Secara keseluruhan, kemenangan Everton membuat persaingan perebutan tiket Liga Champions musim depan menjadi sengit. Selisih West Ham yang saat ini ada di posisi keempat (45 poin) hanyalah dua angka dari Everton di posisi ketujuh.

Di antara West Ham dan Everton terdapat Chelsea (44 poin) dan Liverpool (43 poin). Sisa satu laga lebih banyak milik Everton pun terbilang krusial karena bisa mengangkat mereka langsung ke posisi keempat.

Sementara itu bagi Southampton, kekalahan di laga ini membuat mereka belum bisa menjauh dari zona degradasi. Dengan koleksi 30 poin, Southampton berjarak tujuh angka dari zona merah.

Banner Testimoni

Klasemen Liga Inggris

1. Manchester City (62 poin)
2. Manchester United (50 poin)
3. Leicester City (49 poin)
4. West Ham United (45 poin)
5. Chelsea (44 poin)
6. Liverpool (43 poin)
7. Everton (43 poin)
8. Tottenham Hotspur (39 poin)
9. Aston Villa (39 poin)
10. Arsenal (37 poin)
11. Leeds United (35 poin)
12. Wolverhampton Wanderers (34 poin)
13. Crystal Palace (33 poin)
14. Southampton (30 poin)
15. Burnley (28 poin)
16. Brighton&Hove Albion (26 poin)
17. Newcastle United (26 poin)
18. Fulham (23 poin)
19. West Bromwich Albion (17 poin)
20. Sheffield United (11 poin)

[Gambas:Video CNN]



(ptr)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER