Jadwal Euro 2020: Denmark vs Finlandia

CNN Indonesia
Jumat, 11 Jun 2021 14:29 WIB
Berikut jadwal laga timnas Denmark vs timnas Finlandia di grup B Euro 2020 (Euro 2021).
Denmark menghadapi Finlandia di laga perdana. (Liselotte Sabroe/Ritzau Scanpix via AP)
Jakarta, CNN Indonesia --

Persaingan Grup B Euro 2020 (Euro 2021) akan dibuka dengan pertandingan antara timnas Denmark vs timnas Finlandia. Berikut ini jadwal pertandingan laga tersebut.

Pertandingan ini akan berlangsung di Stadion Parken Copenhagen, Denmark pada Sabtu (12/6). Selaku tuan rumah, Tim Dinamit sangat percaya diri bisa meraih kemenangan.

Denmark menempati peringkat ke-10 FIFA, lebih baik dari Finlandia yang bertengger di posisi ke-54. Masalahnya, rapor Denmark dalam laga pembuka Piala Eropa tak mengesankan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jawara Euro 1992 ini hanya sekali meraih kemenangan dari tujuh laga di pertandingan pembuka. Sisanya, tiga kali kalah dan tiga kali imbang.

Namun Denmark setidaknya bisa percaya diri menghadapi laga pembuka berbekal rapor terkini di lapangan. Dari lima pertandingan selama 2021, Simon Kjaer dan kawan-kawan meraih empat kemenangan dan sekali imbang. Tim yang berhasil ditahan tersebut adalah salah satu raksasa Eropa, timnas Jerman, dengan skor 1-1.

GIF Banner Promo Testimoni

Ini kontras dengan Finlandia yang menelan tiga kekalahan beruntun menjelang Euro 2020. Huuhkajat, julukan Finlandia, takluk 2-3 dari Swiss, menyerah 0-2 dari Swedia, dan kandas 0-1 dari Estonia.

Sebagai debutan di Euro 2020 (Euro 2021), target Finlandia memang tak muluk-muluk. Teemu Pukki dan kawan-kawan hanya berusaha berjuang sekeras mungkin untuk bisa membuat kejutan.

Salah satu senjata Finlandia untuk mewujudkan ambisi melangkah sejauh mungkin di Euro 2020 adalah serangan balik. Formasi ini yang terus dimatangkan selama masa persiapan dan laga uji coba.

Jadwal Denmark vs Finlandia di Euro 2020 (Euro 2021)

Sabtu (12/6) / 23.00 WIB / Stadion Parken Copenhagen

[Gambas:Video CNN]

(abd/ptr)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER