4. Real Madrid Tawarkan Hazard ke Chelsea
Real Madrid disebut sudah lelah dan habis kesabaran menunggu Eden Hazard bersinar bersama mereka. Karena itu, mereka kembali menawarkan Hazard ke Chelsea.
Namun tawaran ini, dikutip dari Sport Bible, bakal sulit diterima oleh Chelsea lantaran Madrid meminta transfer di angka 60 juta euro. Selepas kepergian Hazard dua musim lalu, Chelsea sendiri sudah membangun ulang tim dan kini dipenuhi bintang-bintang muda macam Mason Mount dan Kai Havertz.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
5. Isu Paul Pogba ke PSG Makin Kencang
Isu Paul Pogba bakal merapat ke Paris Saint-Germain makin kencang. Keengganan Pogba untuk menandatangani perpanjangan kontrak membuat Manchester United terancam harus ikhlas melepas Pogba ke klub lain di bursa transfer musim ini.
Georginio Wijnaldum juga mengaku antusias bila Pogba benar-benar datang ke PSG.
![]() |
"Dia pemain luar biasa. Saya bermain melawannya beberapa kali dan dia adalah pemain yang sungguh hebat. Semua tim tentu sangat menginginkannya," ucap Wijnaldum dikutip dari Daily Mail.