Pembalap Repsol Honda Marc Marquez mengungkapkan antusiasme penggemar MotoGP di Indonesia selalu membuatnya terkesan.
Hal itu diungkapkan Marquez saat bercerita kepada Mario Suryo Aji, pembalap Indonesia di Astra Honda Racing Team yang berlaga di FIM CEV Moto3 Junior World Championship di Misano World Circuit Marco Simoncelli, Italia, Jumat (17/9).
"Indonesia selalu membuat saya terkesan. Antusias penggemar balap di sana saya akui merupakan salah satu yang terbaik di dunia," kata Marquez dilansir rilis resmi yang diterima CNNIndonesia.com, Senin (20/9).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pemilik enam kali juara dunia MotoGP itu juga berharap semakin banyak anak muda Indonesia yang bisa bersaing di ajang balap internasional seperti Mario.
"Saya berharap anak muda di Indonesia dapat mengikuti jejakmu, Mario. Tetap semangat pantang menyerah," imbuhnya.
Tak hanya Marquez, rekan satu timnya Pol Espargaro juga turut memberikan semangat buat Mario yang tengah meniti karier balapnya. Espagaro mengingatkan Mario untuk tidak cepat puas atas apa yang telah didapatnya sampai saat ini.
"Saya harap kamu jangan terlalu cepat puas, tetap semangat sampai kamu menginspirasi anak-anak muda di negaramu untuk berjuang mencapai mimpi-mimpi besarnya. Saya tunggu untuk balapan bersama di lintasan yang sama ya," ujar Espargaro.
Di sisi lain, Mario mengaku tidak menyangka bisa ngobrol dan berbincang bersama kedua pembalap besar dunia. Hal itu dianggap Mario sebagai sebuah suntikan motivasi besar buat karier balapnya.
"Saya sangat bersyukur dapat berbincang langsung dengan pembalap dunia. Saya juga tidak menyangka bahwa mereka sangat terkesan dengan Indonesia. Hal ini tentu akan membuat saya lebih bersemangat dan terus berusaha konsisten bersaing di ajang balap yang saya ikuti. Semoga saya bisa segera balapan di ajang balap tertinggi kelas dunia bersama Marc Marquez dan Pol Espargaro," ujar Mario.
Mario menyelesaikan balapan di Misano World Circuit Mario Simoncelli dengan finis kedelapan. Hasil itu membuat pembalap 17 tahun itu berhasil menambah delapan poin dengan total 58 poin dan menempati posisi ke-9 pada klasemen sementara.
(ttf/jun)