Jakarta, CNN Indonesia --
Pertandingan Chelsea vs Manchester United akan menjadi laga menarik pada pekan ke-13 Liga Inggris. Berikut prediksi Chelsea vs Man Utd di Liga Inggris.
Chelsea yang bertindak sebagai tuan rumah di Stadion Stamford Bridge bakal mengupayakan tiga poin guna menjaga jarak dari Liverpool yang terus membayang-bayangi posisi puncak klasemen.
Kemenangan atas Southampton membuat Liverpool kini mengemas 28 poin atau hanya berjarak satu poin dari Chelsea.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sementara bagi Man Utd, poin dalam laga ke-13 liga domestik adalah hal penting demi terhindar dari kemerosotan lebih lanjut. Kini mantan penguasa Liga Inggris itu ada di peringkat kesembilan dengan 17 poin, hanya unggul satu poin dari Crystal Palace dan Aston Villa.
The Blues yang tampak solid di bawah arahan Thomas Tuchel kemungkinan tidak akan turun dengan kekuatan terbaik menyusul cedera yang dialami beberapa pemain inti seperti Ben Chilwell, N'Golo Kante, dan Romelu Lukaku.
The Red Devils yang tengah terengah-engah bersaing juga belum bisa memainkan Raphael Varane dan Paul Pogba, sementara Harry Maguire terkena hukuman larangan bertanding.
 Michael Carrick (kanan) masih akan bertanggung jawab sebagai pelatih Man Utd saat melawan Chelsea. (REUTERS/PABLO MORANO) |
Berikut prediksi Chelsea vs Man Utd versi redaksi olahraga CNNIndonesia.com:
Chelsea Menang di Stamford Bridge (Juprianto Alexander)
Man Utd dihadapkan pada laga sulit di markas Chelsea. Duel yang digelar di Stamford Bridge berpotensi besar merusak upaya Man Utd melanjutkan tren kemenangan.
Chelsea bersama Thomas Tuchel begitu mengerikan buat tim-tim lawan. Dukungan fan juga akan membuat semangat Reece James dkk berlipat ganda.
Man Utd saya perkirakan akan bisa memberikan perlawanan. Namun, Chelsea akan tetap keluar sebagai pemenang dengan skor 2-0.
Baca lanjutan artikel ini di halaman selanjutnya>>>
Man Utd Tak Hadirkan Masalah, Chelsea Menang (Nova Arifianto)
Chelsea akan mendominasi penguasaan bola dan menyulitkan Man Utd selama 90 menit. Ketiadaan Kante dan Lukaku tak membuat tamu bakal menjalani laga lebih mudah.
Lini tengah Chelsea punya kans mengungguli Man Utd. Seandainya kinerja lini depan tuan rumah sedang benar-benar bagus, maka De Gea akan dihadapkan pada situasi sulit.
Saya prediksi Chelsea vs Man Utd akan berakhir dengan skor 2-0 untuk tuan rumah.
Man Utd Imbangi Chelsea (Surya Sumirat)
Chelsea patut waspada dengan Man United pada duel kali ini. Meski tengah limbung, namun Setan Merah masih memiliki potensi sebagai tim yang berbahaya.
Pemain-pemaim seperti Jadon Sancho dan Donny van de Beek yang meredup di bawah kekuasaan Ole Gunar Solskjaer mulai menunjukkan kualitasnya.
Pada laga nanti Man United bisa jadi dalam tekanan Chelsea. Akan tetapi, saat memiliki peluang gol, tim tamu bisa lebih memanfaatkan kans itu guna memaksa hasil imbang 2-2.
Chelsea Kalahkan Man Utd 3-2 (M Rizki Haerullah)
Melihat performa di 10 pertandingan terakhir Chelsea layak diunggulkan saat menghadapi Manchester United.
Chelsea tercatat tak pernah kalah dalam 10 pertandingan terakhir di semua kompetisi. Sementara Manchester United telah menelan empat kekalahan dari 10 pertandingan terakhirnya.
Meski Manchester United baru saja menang 2-0 atas Villarreal di Liga Champions, namun secara kekuatan dan konsistensi Chelsea lebih baik.
Saya memprediksi Chelsea akan mengalahkan Manchester United dengan skor 3-2.
Man Utd Curi Kemenangan Lawan Chelsea (Putra Permata Tegar Idaman)
Manchester United adalah salah satu tim yang paling angin-anginan di musim ini. Mereka bisa tampil menggila dalam sebuah laga namun tiba-tiba tidak berdaya di laga berikutnya.
Dari segi kualitas, sejatinya Man Utd punya materi yang bisa memberikan perlawanan sepadan untuk Chelsea.
Andai Man Utd berhasil memunculkan sisi terbaik mereka, Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan akan pulang dengan kemenangan 2-1.
[Gambas:Video CNN]