
IIMS 2023
Pakar soal Esemka 'Kampanye' di IIMS 2023: Bikin Penasaran

Pakar otomotif dari Institut Teknologi Bandung (ITB) Yannes Martinus Pasaribu mengatakan rencana Esemka yang bakal mengikuti pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023.
Menurut Yannes, penampilan Esemka di IIMS tahun ini merupakan "obat kangen" bagi sejumlah masyarakat yang merindukannya.
"Isu seputar Esemka jelas membuat sebagian orang ingin tahu, apakah benar sudah ada kerjasama dengan banyak sekali industri komponen lokal yang UMKM tersebut? Lalu apakah merek nasional tersebut akan ditindak lanjuti dengan pengembangan real industry nasional dengan RnD dan teknologi dalam negeri," kata Yannes Jumat (3/2).
"Apakah ada transfer teknologi yang sudah terjadi dari sejak tahun 2014 dan pendirian factory tahun 2019, sehingga Esemka dapat tumbuh jadi industri otomotif milik lokal dan desain yang juga lokal? Ataukah hanya sekadar rebadge merek?" tambahnya.
Menurut Yannes kiprah Esemka selalu dinantikan publik Tanah Air. Apalagi tidak sedikit pihak yang menganggap Esemka ini mirip dengan Timor, merek mobil nasional lainnya yang sempat muncul ke permukaan.
Timor yang pernah mengaspal di Indonesia dulu sebetulnya sekadar re-badge dari KIA itu sempat mendapat atensi dari masyarakat karena embel-embel nasional.
Timor merupakan mobil yang diluncurkan putra dari Presiden Soeharto, Hutomo Mandala Putra atau yang lebih akrab dipanggil Tommy Soeharto. Namun, mobil itu akhirnya ikut tenggelam ketika runtuhnya Orde Baru pada 1998.
Lihat Juga : |
Sementara, Yannes tak memungkiri kalau Esemka ini juga mobil yang terkesan politis karena kerap dikaitkan dengan Presiden Joko Widodo. Belum lagi muncul kabar kalau Esemka juga merupakan rebadge dari produk asal China.
"Nah bagaimana dengan Esemka setelah 2024 nanti? Jika Timor kembali menjadi merek Korea, apakah pasca 2024 Esemka juga berubah menjadi merek China kembali?" paparnya.
Menurut Yannes, IIMS tahun ini harus menjadi ajang pembuktian bagi Esemka. Pasalnya, tidak sedikit pihak yang mengaitkan kemunculan Esemka ini karena Pemilu 2024.
Tidak hanya itu, Esemka juga dikabarkan bakal memamerkan mobil listrik tahun ini setelah dikabarkan gagal menjalin hubungan dengan Pindad dalam riset kendaraan listrik.
"Karena Esemka berkonsep memproduksi mobil kerakyatan yang berharga terjangkau, apakah mobil listriknya nanti benar-benar akan berharga kerakyatan? Apakah kualitasnya tetap dapat internasional? itu hal yang sangat dinantikan," jelas Yannes.
[Gambas:Video CNN]