Pilkada oleh DPRD Perburuk Rapor DPR

CNN Indonesia
Kamis, 11 Sep 2014 09:23 WIB
“Cukup dicatat sebulan menjelang rampungnya periode kerja mereka bahwa DPR ini paling tidak berbobot,” tegas peneliti Forum Masyarakat Peduli Parlemen Indonesia Lucius Karus.
f
Jakarta, CNN Indonesia -- Dewan Perwakilan Rakyat periode 2009-2014 dinilai sebagai DPR terburuk yang pernah ada di persejarahan Indonesia. Menurut peneliti Forum Masyarakat Peduli Parlemen Indonesia Lucius Karus, desakan mayoritas fraksi di DPR agar pemilihan kepala daerah dilakukan tidak langsung seakan melengkapi semua penilaian buruk DPR periode ini.

“Jika RUU Pemilihan Kepala Daerah dipaksakan untuk disahkan dengan memunculkan norma pilkada tidak langsung, DPR hanya ingin mengatakan mereka tidak ingin mengubah citra mereka sebagai lembaga yang selalu harus dikoreksi,” kata Lucius di Gedung KPU, Jakarta, Rabu (10/9).

Keinginan sejumlah fraksi di DPR untuk menjalankan pilkada secara tidak langsung juga dinilai Lucius didorong oleh emosi semata. Pihaknya juga mengkritik DPR periode sekarang lebih sering berdiskusi di permukaan, bukan mendalam.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Lucius juga menganggap sulit mempertimbangkan gagasan pilkada tidak langsung dengan serius. “Kami masih punya jalan perjuangan ke Mahkamah Konstitusi karena kami terpaksa tunduk kepada mekanisme yang sudah ada,” kata Lucius. “Cukup dicatat sebulan menjelang rampungnya periode kerja mereka bahwa DPR ini paling tidak berbobot,” lanjut Lucius menegaskan.

Pria lulusan Sekolah Tinggi Filsafat Driyarkara ini juga mengingatkan banyaknya UU yang dihasilkan DPR periode ini yang akhirnya dimentahkan oleh Mahkamah Konstitusi. Selain itu, dalam soal legislasi, target yang dicanangkan di awal tahun selalu tidak dapat tercapai.

LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER