Jakarta, CNN Indonesia -- Pimpinan DPR beserta perwakilan Koalisi Indonesia Hebat dan Koalisi Merah Putih bersiap menandatangani nota kesepahaman di gedung DPR, Senin siang (17/11). KIH diwakili oleh Pramono Anung dan Olly Dondokambey dari PDIP, sedangkan KMP diwakili oleh Ketua Umum PAN Hatta Rajasa, Sekjen Golkar sekaligus Koordinator KMP Idrus Marham, dan Sekjen Demokrat Edhie Baskoro Yudhoyono.
Sementara pimpinan DPR yang terlihat adalah Ketua DPR Setya Novanto dan Wakil Ketua DPR Fadli Zon serta Taufik Kurniawan. Mereka telah memasuki ruang Nusantara IV DPR yang menjadi lokasi penandatanganan nota kesepahaman.
Ketika ditanya soal hasil lobi final antara KMP dan KIH, Pram menolak untuk berkomentar. Ia meminta pewarta untuk menunggu hingga nota kesepahaman resmi diteken kedua kubu. “Tunggu saja,” kata politikus senior PDIP itu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sementara Ketua Dewan Pimpinan Pusat PAN Saleh Partaonan Daulay mengatakan tak semua keinginan KIH disetujui oleh KMP, terutama terkait revisi tambahan UU MD3. (Baca:
DPR Berdamai, 7 Ayat UU MD3 Sepakat Dihapus)
Saat ini pimpinan DPR berserta elite KMP dan KIH tengah menikmati santap siang di ruang Nusantara IV sebelum menandatangani nota kesepahaman. Pramono Anung terlihat berdiri di dekat Hatta Rajasa. Mereka bersama-sama mengambil makanan yang telah disediakan di meja prasmanan.
Penandatanganan MoU antara KMP dan KIH akan digelar dalam format rapat konsultasi pimpinan DPR dan pimpinan fraksi. Ada sekitar seratus kursi yang disiapkan di ruang Nusantara IV. Acara dijadwalkan dimulai pukul 13.00 WIB.