Grab Pastikan GrabPay Tak Jadi Aplikasi Terpisah

CNN Indonesia
Kamis, 26 Okt 2017 14:38 WIB
Meskipun saat ini fitur GrabOay sedang dinonaktifkan, Grab memastikan belum ada rencana untuk menjadikannya sebagai layanan terpisah.
Grab mengungkapkan belum ada niat menjadikan GrabPay sebagai aplikasi terpisah. (CNN Indonesia/Safir Makki)
Jakarta, CNN Indonesia -- Langkah Grab dalam persaingan fintech nampaknya makin surut. Mereka memastikan tak akan membuat aplikasi e-wallet dalam waktu dekat.

"Kami belum punya rencana ke sana dalam waktu dekat, tapi untuk jangka panjang belum ada yang tahu," kata Head of Engineering Grab Ditesh Gathani di Kudoplex, Jakarta, Rabu (25/10).

Ditesh menuturkan pihaknya pasti akan mengutamakan keinginan konsumen mereka dalam meluncurkan sebuah layanan. Dalam konteks e-wallet, GrabPay sudah dipastikan tak akan jadi aplikasi terpisah.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sebelumnya Grab baru kena 'sentil' dari Bank Indonesia (BI) karena layanan GrabPay Credits harus dinonaktifkan untuk sementara waktu. Hal itu disebabkan mereka belum mengantongi izin dari BI.

Dalam hal ini, Grab harus berbagi nasib sial dengan Bukalapak, Tokopedia, Shopee, hingga PayTren karena izin operasional layanan pembayaran nontunai mereka belum beres.

Sementara di lain pihak, alat pembayaran nontunai Gopay milik Gojek bakal tampil mandiri sebagai aplikasi terpisah. CEO Nadiem Makarim ingin alat pembayarannya itu bisa dipakai di luar ekosistem Gojek.

"Dalam 3-6 bulan ke depan, Gopay akan keluar dari aplikasi Gojek. Dia akan bisa digunakan untuk pembayaran online maupun offline," kata Nadiem dalam konferensi The Global Mobile Internet Conference (GMIC) Indonesia 2017 yang dilaksanakan di ICE, Tangerang, Selasa (26/9).

Selain dipakai untuk belanja di e-commerce, Nadiem menargetkan Gopay bisa digunakan secara offline. Nantinya, aplikasi Gopay mandiri ini akan tersedia di Play Store dan AppStore.

"Kalau e-commerce itu jelas. Tetapi jangan lupa bahwa Gojek memiliki jaringan offline merchant yang paling besar. Saya kira itu justru yang menarik," lanjutnya.
TOPIK TERKAIT
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER