UJI PRODUK

Review Samsung Galaxy M31 Ponsel Baterai 6.000 mAh

CNN Indonesia
Kamis, 09 Jul 2020 18:46 WIB
Samsung Galaxy M31
Samsung M31 (dok. CNNIndonesia.com/ Dini Nur Asih)
Jakarta, CNN Indonesia --

Perusahaan teknologi asal Korea Selatan, Samsung Electronics lagi-lagi mengeluarkan perangkat ponsel terbaru Samsung Galaxy M31 yang dibekali kapasitas daya 'jumbo' tahun ini ke Indonesia.

Kali ini perusahaan memboyong ponsel dari keluarga seri-M yaitu Samsung Galaxy M31 dengan kapasitas baterai 6.000 mAh. Sebelumnya, ada Galaxy M20 yang juga disematkan daya besar 5.000 mAh.

Kemudian dilanjutkan lagi oleh M30 yang meluncur pada Agustus 2019 pun menggunakan baterai 5.000 mAh.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Berdasarkan keterangan resmi Samsung, baterai 6.000 mAh ini diklaim mampu bertahan untuk melakukan streaming video hingga 26 jam, melakukan panggilan telepon hingga 48 jam, dan mendengarkan musik 119 jam.

Selain mengandalkan baterai besar, keunggulan lain dari ponsel ini ialah dibekali sensor kamera utama 64MP yang disematkan di belakang bodi ponsel.

Tampilan

Samsung Galaxy M31Samsung Galaxy M31 (dok. CNNIndonesia.com/ Dini Nur Asih)

Samsung Galaxy M31 tersedia dua varian warna yaitu Ocean Blue dan Red. Bodi ponsel punya ketebalan 8,9 mm dengan bobot 191 gram.

Samsung masih mengandalkan port audio jack 3,5 mm di bagian bawah bodi. Sementara sensor sidik jari yang juga masih berada di bodi belakang alias belum menggunakan sensor in-display ultrasonik. Penggunaan sensor ini bisa dikombinasikan dengan face unlock.

Galaxy M31 mengadopsi sistem kartu dengan tiga slot. Sehingga pengguna bisa memakai dua kartu SIM nano dan kartu microSD sekaligus.

Ponsel mengusung layar SuperAMOLED 6,4 inci dengan resolusi full HD+ dan aspek rasio 19,5:9. Untuk proteksi tambahan, panel depannya sudah terlindungi Corning Gorilla Glass 3.

Sementara itu desain kamera depannya yang belum mengadopsi punch-hole karena masih mempertahankan desain Infinity-U Display. Lalu bezel bawah juga terlihat agak tebal dibandingkan sisi lainnya.

Namun layar Galaxy M31 menurut saya sangat nyaman untuk digunakan saat menonton serial favorit di Netflix maupun saat bermain gim. Sebab, tampilan warna yang dipancarkan sangat baik.

Galaxy M31 menyediakan fitur blue light filter untuk melindungi mata ketika melihat ponsel dalam kondisi temaram. Fitur always-on display tentu juga hadir menggantikan absennya LED notifikasi untuk memberitahukan adanya pesan baru.

Kamera, Performa, dan Baterai

BACA HALAMAN BERIKUTNYA

HALAMAN:
1 2 3
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER