6,5 Juta Orang Ikut Panjat Pinang Grab Pekan Lalu

Grab Indonesia | CNN Indonesia
Selasa, 25 Agu 2020 13:20 WIB
Sejak awal diumumkan lomba, sekitar 6,5 juta masyarakat Indonesia yang ikut memanjat pinang, yang mengakibatkan peningkatan transaksi lebih dari 10 persen.
Sejak awal diumumkan lomba, sekitar 6,5 juta masyarakat Indonesia yang ikut memanjat pinang, yang mengakibatkan peningkatan transaksi lebih dari 10 persen. (Foto: Grab Indonesia)
Jakarta, CNN Indonesia --

Grab Indonesia ikut memeriahkan pesta kemerdekaan dengan mengadakan panjat pinang kolaboratif se-Indonesia secara virtual. Lomba ini terinspirasi dari salah satu lomba ikonik di Hari Kemerdekaan 17 Agustus yakni panjat pinang.

Bukan sembarang panjat pinang, hal ini tentu juga sebagai wujud membantu UMKM Indonesia dengan banyak-banyak bertransaksi di aplikasi Grab.

"Pesta Satu Tujuh-an merupakan tanda terima kasih Grab kepada jutaan masyarakat Indonesia yang terus setia bertransaksi dengan aplikasi Grab sehingga secara bergotong royong mendorong roda perekonomian jutaan orang lainnya di masa pandemi ini, termasuk para UMKM dan mitra Grab," ujar Managing Director Grab Indonesia Neneng Goenadi berdasarkan keterangan resmi, Jakarta, Rabu (19/8).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sejak awal diumumkan lomba, terdapat lebih dari 6,5 juta masyarakat Indonesia yang ikut memanjat pinang selama 2 minggu. Ini membuat peningkatan transaksi sebanyak lebih dari 10 persen dari periode biasanya yang membantu berputarnya roda perekonomian UMKM Indonesia.

"Dari upaya mereka memanjat pinang, mereka juga berkontribusi langsung kepada perputaran ekonomi lebih dari 250 ribu UMKM yang terdaftar di platform Grab, terutama di 5 kota besar yang paling antusias memanjat, yaitu Jakarta, Surabaya, Bandung, Medan, dan Semarang."

Neneng melanjutkan, dengan setiap transaksi yang dilakukan masyarakat melalui platform Grab di antaranya GrabBike, GrabCar, GrabFood, GrabExpress, hingga GrabKios, panjatan pinang bertambah sedikit demi sedikit hingga sampai di puncak.

"Di puncak ketinggian, masyarakat yang telah bergotong-royong memanjat akan menggapai hadiah menarik berupa konser musik virtual yang dapat disaksikan melalui Youtube Grab Indonesia."

Sejalan dengan tema Kemerdekaan Indonesia yang ke-75, Grab Indonesia juga turut bangga melihat semangat #TerusUsaha dari setiap individu, pekerja seni, maupun UMKM di masa penuh tantangan ini.

"Dengan cara baru merayakan Kemerdekaan ini, kami berharap bahwa semangat kemerdekaan tetap menyala sambil tetap menjaga kesehatan kita semua," tutup Neneng.

(fef)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER