TIPS OTOMOTIF

Cara Cegah Rantai Motor Berkarat Saat Musim Hujan

CNN Indonesia
Sabtu, 24 Okt 2020 12:49 WIB
Cara merawat rantai sepeda motor tidak ribet. Kita bisa lakukan sendiri saat punya waktu luang.
Rantai sepeda motor wajib dibersihkan. (Foto: Dok. Astra Honda Motor)
Jakarta, CNN Indonesia --

Buat pengguna sepeda motor manual, rantai menjadi komponen penting karena berfungsi sebagai media penggerak roda. Jika komponen ini bermasalah tentu perjalanan kita menggunakan sepeda motor dapat terganggu.

Masalah pada rantai yang umum adalah karat. Karat bisa muncul karena kita jarang memperhatikan kebersihan rantai, terutama usai digunakan dan terkena kotoran serta air hujan.

Perlu dipahami karat pada rantai menimbulkan suara tak enak didengar dan rantai pun tidak sedap dipandang. Karena itu kita perlu merawatnya. Cara merawat rantai sepeda motor pun tidak sulit. Berikut caranya:

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pertama, rutin mengecek kondisi komponen itu, apalagi jika sering terkena air hujan.

Untuk mencegah karat sebaiknya bersihkan rantai dari air hujan dan kotoran yang menempel pakai sikat, lantas siram dengan air mengalir, lalu melumasinya menggunakan pelumas khusus rantai.

Tidak disarankan melumasi rantai menggunakan oli bekas atau gemuk karena bisa menambah kotor permukaan komponen tersebut.

Kedua, sebaiknya bersihkan rantai setelah motor digunakan. Usai digunakan rantai menjadi lebih lentur sehingga memudahkan pembersihan. Supaya lebih maksimal, dianjurkan sepeda motor berdiri menggunakan standar tengah saat rantai dibersihkan.

Ketiga, pembersihan bisa dilakukan juga pada gir karena bagian ini rentan kotoran. Bersihkan menggunakan kain yang sudah terendam detergen agar kotoran lebih mudah dihilangkan. Namun jika kotorannya membandel, baiknya pakai pisau berbahan plastik untuk mengerik kotorannya.

Setelah itu semua dilakukan, pemilik motor juga wajib rutin mengencangkan rantai bila sudah kendur. Rantai yang kendor bisa lepas seketika dalam perjalanan.

(ryh/mik)


[Gambas:Video CNN]
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER