Terseret Bursa Asia, IHSG Ditutup Melemah 1,63 Persen

Giras Pasopati | CNN Indonesia
Selasa, 18 Agu 2015 17:49 WIB
Setelah bergerak di level 4.505 sampai 4.579, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup terkoreksi pada posisi 4.510 di perdagangan, Selasa (18/8).
Pantulan angka Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di ruang kaca Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin, 10 Agustus 2015. Sejak pemerintah Republik Indonesia mengaktifkan kembali pasar modal pada 10 Agustus 1977, peran pasar modal terhadap perekonomian Indonesia semakin besar. (CNN Indonesia/Safir Makki)
Jakarta, CNN Indonesia -- Setelah bergerak di level 4.505 sampai 4.579, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup terkoreksi pada posisi 4.510 di perdagangan, Selasa (18/8). Jika merunut posisinya pada saat pembukaan di level 4.584, IHSG mengalami penurunan sebanyak 74 poin, atau mencapai 1,63 persen seiring dengan pelemahan pasar saham global dan asia.

Meski begitu, hari ini Mandiri Sekuritas mencatat investor masih membukukan total transaksi yang cukup besar di angka Rp 4,14 triliun yang terdiri dari transaksi reguler sebanyak Rp 3,54 triliun dan transaksi negosiasi di kisaran Rp 601,73 miliar.

Sedangkan di pasar reguler, investor asing tercatat membukukan transaksi jual bersih (net sell) sebesar Rp 535,03 miliar. Pun dari data perdagangan hari ini sebanyak 56 saham naik, 220 saham turun, 67 saham tidak bergerak, dan 215 saham tidak ditransaksikan. Seluruh sektor melemah dipimpin oleh sektor aneka industri yang turun 3,88 persen dan sektor industri dasar yang turun 3,21 persen.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Saham di sektor aneka industri yang paling terkoreksi adalah PT Indo Kordsa Tbk (BRAM, Rp2.800). Dari catatannya, saham BRAM turun 22,01 persen disusul PT Sri Rejeki Isman Tbk (SRIL) yang juga mengalami penurunan 11,05 persen.

Sedangkan di sektor industri dasar, saham yang paling melemah adalah PT Suparma Tbk (SPMA) dengan penurunan sebesar 10,9 persen dan PT Steel Pipe Industry of Indonesia Tbk (ISSP) sebesar 5,99 persen.

Bursa Asia Merah

Dari bursa Asia, mayoritas indeks saham juga turut terkoreksi dengan ditandai oleh indeks Nikkei225 di Jepang yang turun sebesar 0,32 persen, indeks Kospi di Korsel melemah sebesar 0,62 persen, dan indeks Hang Seng di Hong Kong terkoreksi sebesar 1,43 persen.

Begitu juga dengan mayoritas indeks saham di Eropa yang sore ini juga melemah sejak dibuka tadi siang. Di mana indeks FTSE100 di Inggris turun 0,4 persen dan CAC di Perancis terkoreksi 0,17 persen, sedangkan DAX di Jerman berhasil menguat 0,02 persen.

Di pasar valas, nilai tukar rupiah terapresiasi sebesar 21 poin (0,16 persen) ke Rp 13.800 per dolar AS, setelah bergerak di kisaran Rp13.800 hingga Rp13.859 per dolar AS. (dim/dim)
TOPIK TERKAIT
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER