Jakarta, CNN Indonesia -- PT
ASDP Indonesia Ferry (Persero) menaikkan
tarif penyeberangan antarprovinsi di 20 lintasan penyeberangan mulai besok, Jumat (1/5). Hal ini mengacu keputusan
Kementerian Perhubungan.
Keputusan tersebut tertuang dalam Keputusan Menteri Perhubungan No 92 Tahun 2020 tentang Tarif Penyelenggaraan Angkutan Penyeberangan Kelas Ekonomi Lintas Antarprovinsi.
Direktur Utama ASDP Indonesia Ferry Ira Puspadewi mengungkapkan kenaikan tarif dipengaruhi tingginya permintaan pengguna jasa terhadap peningkatan kapasitas serta modernisasi sarana dan prasarana pelabuhan. Keputusan ini juga telah melalui proses panjang dan melibatkan seluruh pemangku kepentingan terkait.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Dalam dua tahun belakangan ini, kami terus melakukan peningkatan kapasitas dan modernisasi baik di kapal maupun pelabuhan demi terwujudnya pelayanan prima kepada pengguna jasa," ungkap Ira dalam keterangan resmi, dikutip Kamis (30/4).
Menurutnya, kenaikan tarif juga terjadi lantaran tak ada penyesuaian tarif dalam tiga tahun terakhir. Dengan demikian, Ira berharap kenaikan tarif ini bakal meningkatkan kualitas pelayanan pengguna jasa.
Ia menyebut rata-rata kenaikan tarif sebesar 10 persen. Beberapa contohnya, tarif penyeberangan Merak-Bakauheni naik 9,11 persen dari Rp15 ribu menjadi Rp19.500 untuk penumpang pejalan kaki dewasa. Kemudian, untuk penumpang golongan IVA naik dari RP374 ribu menjadi Rp419 ribu.
Lalu, tarif untuk penumpang pejalan kaki dewasa Ketapang-Gilimanuk naik 12,72 persen dari Rp6.500 menjadi Rp8.500, sedangkan untuk kendaraan penumpang golongan IVA naik dari Rp159 ribu menjadi Rp182 ribu.
Selanjutnya, penumpang pejalan kaki Padangbai-Lembar naik 12,59 persen dari Rp46 ribu menjadi Rp57 ribu. Sementara, untuk kendaraan penumpang golongan IVA yang ingin menyeberang lintasan tersebut dikenakan tarif Rp1,02 juta atau naik dari sebelumnya Rp917 ribu.
Berikut daftar 20 lintasan penyeberangan yang tarifnya dinaikkan:
Merak-Bakauheni
Ketapang-Gilimanuk
Lembar-Padangbai
Bajoe-Kolaka
Tanjung Kelian-Tanjung Api-api
Balikpapan-Taipa
Balikpapan-Mamuju
Bitung-Ternate
Bira-Sikeli
Sape-Waikelo
Sape-Labuan Bajo
Pagimana-Gorontalo
Siwa-Lasusua
Bitung-Tobelo
Surabaya-Lembar
Batam-Kuala Tungkal
Batam-Mengkapan
Karimun-Mengkapan
Sape-Waingapu
Mengkapan-Tanjung Pinang
[Gambas:Video CNN] (aud/bir)