Beda Norovirus dan Covid: Gejala, Penularan, dan Pengobatan

CNN Indonesia
Jumat, 23 Jul 2021 16:45 WIB
Norovirus dan Covid-19 memiliki perbedaan yang nyata. Kenali beda norovirus dan Covid untuk memudahkan pengobatan dan penyembuhan.(Foto: iStockphoto/jarun011)
Jakarta, CNN Indonesia --

Norovirus dan Covid-19 sama-sama dapat menimbulkan gejala berupa diare. Namun, kedua virus ini memiliki perbedaan yang nyata. Kenali beda norovirus dan Covid untuk memudahkan pengobatan dan penyembuhan.

Perbedaan norovirus dan virus corona dapat diketahui dari gejala yang timbul, cara penyeberan, dan pengobatan.

Berikut beda norovirus dan Covid:

1. Pengertian

Norovirus adalah virus yang sangat menular dan dapat menginfeksi segala usia. Virus ini masuk dalam famili Caliciviridae, keluarga virus RNA untai tunggal yang tidak berselubung.

Sedangkan Covid-19 adalah virus yang disebabkan oleh virus corona terbaru SARS-Cov-2. Virus ini berjenis RNA yaitu dengan materi genetik berantai tunggal.

2. Beda gejala norovirus dan Covid

Beda norovirus dan Covid dapat diketahui dari gejala yang muncul. (Foto: Thinkstock/9nong)

Berdasarkan laporan CDC, gejala norovirus yang paling umum adalah diare, muntah, mual, dan sakit perut. Beberapa gejala lain adalah demam, sakit kepala, dan pegal-pegal.

Sedangkan pada Covid-19, gejala yang paling umum adalah demam, batuk, kelelahan, diare, sakit kepala, kehilangan kemampuan meras dan mencium, serta sesak napas.

Gejala Covid-19 lebih beragam dibandingkan dengan norovirus.

3. Penularan virus

Norovirus dapat menular melalui konsumsi makanan dan minuman yang terkontaminasi norovirus. Seseorang juga bisa sakit jika menyentuh permukaan yang terkontaminasi norovirus lalu memasukkan jari ke mulut. Kontak langsung dengan seseorang yang terinfeksi norovirus dengan berbagi makanan dan peralatan makanan juga meningkatkan risiko penularan.

Sedangkan Covid-19 menular melalui tetesan air liur atau cairan yang keluar dari hidung orang yang terinfeksi seperti batuk dan bersin. Seseorang dapat terinfeksi melalui kontak dekat dengan orang yang positif Covid-19.

4. Pengobatan

Hingga saat ini belum ada pengobatan khusus untuk norovirus. Orang yang terinfeksi norovirus harus minum banyak air putih untuk mengganti cairan yang keluar dari tubuh saat muntah dan diare. Hal ini dapat mencegah dehidrasi.

Pengobatan khusus untuk Covid-19 juga belum ditemukan. Pengobatan yang ada saat ini membantu mengurangi gejala dan meningkatkan sistem imunitas tubuh agar dapat melawan virus. Selain itu, saat ini juga sudah tersedia vaksin Covid-19 yang dapat mencegah dan melindungi seseorang dari virus corona.

Itulah beda norovirus dan Covid-19 yang dapat Anda ketahui. Jika Anda mengalami gejala norovirus dan Covid-19 segera periksakan diri ke layanan kesehatan terdekat.

(ptj)


KOMENTAR

ARTIKEL TERKAIT
TOPIK TERKAIT
TERPOPULER
LAINNYA DARI DETIKNETWORK