Patung Kaisar Roma Telah Kembali

CNN Indonesia
Kamis, 16 Jun 2016 16:35 WIB
Jakarta, CNN Indonesia -- Patung marmer berwujud kepala kaisar Roma pertama, Kaisar Octavianus Augustus, yang sempat dicuri dan diperdagangkan secara ilegal di luar negeri selama 40 tahun, akhirnya kembali ke tangan ibu kota Italia Selasa lalu. Kini, patung tersebut dipajang di Cinquantenaire Museum di Brussels.

Fenomena kehilangan ini begitu pelik sampai-sampai pemerintah Italia membentuk unit kepolisian yang didedikasikan untuk menulusuri setiap potongan patung. Akhirnya pihak museum berhasil membeli karya seni ini setelah sebelumnya menjadi koleksi pribadi, tanpa memberitahukan secara detail identitas sang pelaku pencurian pada awalnya.

Sayangnya, akibat terpapar unsur tertentu dalam kurun waktu lama, patung tersebut tidak seutuhnya sempurna. Diyakini sebelumnya ada aksesoris kepala berbentuk menyerupai toga yang diukir, namun kini telah hilang.

LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER