Jakarta, CNN Indonesia -- Buku
Dilan sudah mencapai seri ke-tiga. Pidi Baiq baru merilis
Milea: Suara dari Dilan awal bulan ini. Kini, buku pertamanya siap untuk difilmkan.
Itu disampaikan Pidi usai merilis cuplikan berupa video klip pengantar filmnya di Hellofest 2016, Jakarta, Sabtu (24/9). "Ini video klipnya yang saya buat sendiri, film belum tahu kapan dirilisnya sekarang masih
open casting," ujarnya.
Pidi mengatakan, keputusan mengadaptasi Dilan ke dalam film diambilnya karena banyaknya permintaan dari rumah produksi. Itu pun setelah banyak pertimbangan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Mungkin orang lain begitu mudah [mengiyakan] tapi saya tidak bisa menjual yang artinya melepas tanpa terlibat. Mereka berpikir tidak perlu melibatkan karena saya tidak punya kapasitas di ranah film," tuturnya kepada
CNNIndonesia.com.
Ia ingin membuat film itu sesuai gayanya. Pada akhirnya Pidi memercayakan pada Maxima Pictures, dengan alasan pribadi yang sudah kenal dan saling percaya. Soal sutradara, yang akan menggarap adalah salahh satu sineas kenamaan Monty Tiwa.
Sebelumnya Monty sukses dengan film-film seperti
Sabtu Bersama Bapak, Get Married dan
Mendadak Dangdut. Pidi sendiri yang memilih Monty menggarap filmnya.
"Saya tidak perlu yang bagus, tapi butuh yang bisa satu preferensi. Awalnya Monty malah menentang difilmkan, tapi saya jelasin ajak makan lalu dia langsung siap.”
Soal pemain, Pidi sendiri belum menemukan artis yang tepat. Ia membocorkan, baru karakter Dilan yang pas di hatinya. Namun ia menolak memberi informasi.
Mengingat banyak film adaptasi yang mengecewakan penonton, Pidi mengatakan ia tidak masalah filmnya berbeda dari buku, asal itu lebih baik.
“Tidak sesuai dengan novel itu kalau lebih baik tidak masalah. Ini seperti kopi dalam gelas. Saat dipindahkan ke wadah lain, dia tetap kopi tapi harus disesuaikan tempatnya agar pas. Jadi tiap tempat punya karakter sendiri,” tutur Pidi lagi.
Selain tengah merencanakan film itu, Pidi juga disibukkan menggarap
Baracas (Barisan Anti Cinta Asmara). Itu akan menjadi film pertamanya, semacam pemanasan sebelum Dilan,
Baracas rencananya rilis pada November mendatang.
(rsa)