Haim Tampil Bawakan Lagu Baru di 'Saturday Night Live'

CNN Indonesia
Senin, 15 Mei 2017 02:04 WIB
Dua lagu baru yang dibawakan Haim berjudul 'Want You Back’ dan ‘Little Of Your Love’.
Dua lagu baru Haim itu akan masuk dalam album ke-dua yang berjudul ‘Something To Tell You’. (AFP PHOTO/LEON NEAL)
Jakarta, CNN Indonesia -- Kelompok musik pop rock asal Los Angeles, Haim, tampil membawakan materi album barunya dalam acara televisi ‘Saturday Night Live’ pada Sabtu (13/5). Dua lagu baru yang dibawakan trio kakak beradik itu ialah 'Want You Back’ dan ‘Little Of Your Love’.

Dua lagu baru Haim itu akan masuk dalam album ke-dua mereka yang berjudul ‘Something To Tell You’, yang akan dirilis pada 7 Juli mendatang.

Dilansir dari NME, Haim mengatakan kalau album tersebut akan bernuansa “klasik, modern dan tetap menyenangkan”. 

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sang basis, Este Haim, mengakui kalau album ke-dua mereka rilis terlalu lama dari album pertamanya ‘Days Are Gone‘ yang dirilis pada 2013, karena mereka ingin segalanya sempurna.

“Kami menulis seluruh materi lagu sendiri. Kami tidak memiliki penulis lagu yang bisa mengirim materi melalui e-mail,” kata Este.

Dalam acara yang sama, tampil pula aktris Melissa McCarthy yang kembali membawakan karakter Juru Bicara Gedung Putih, Sean Spicer. 

Karakter tersebut telah dibawakannya sejak Februari kemarin dan berhasil mengocok perut penonton.

Sebelumnya, McCarthy juga menghibur penonton dengan membawakan monolog mengenai Hari Ibu Sedunia.

LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER